Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daur Ulang Sampah, SiCepat Tegaskan Komitmen Jadi Green Corporate

Kolaborasi SiCepat dan Duitin untuk pengelolaan sampah merupakan realisasi komitmen SiCepat untuk mewujudkan green corporate.
SiCepat Ekspres / Istimewa
SiCepat Ekspres / Istimewa

Bisnis.com,JAKARTA- SiCepat Ekspres turut memperhatikan keseimbangan lingkungan melalui pengelolaan sampah yang berkelanjutan dengan menggandeng perusahaan startup Duitin Indonesia, platform digital untuk manajemen sampah. 

The Kim Hai, Chief Executive Officer SiCepat Ekspres mengatakan pengelolaan sampah yang dilakukan SiCepat bersama Duitin dimulai dengan dilakukannya pemilahan jenis sampah yang dapat didaur ulang, seperti jenis karton, kaca dan plastik. 

“Setelah dipilah, sampah diangkut untuk kemudian ditimbang. Hasilnya, pengumpul sampah mendapatkan reward berupa uang sesuai dengan berat sampah yang terkumpul,” katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (24/2/2023).

Dia mengatakan bahwa kolaborasi dengan Duitin untuk pengelolaan sampah merupakan realisasi komitmen SiCepat untuk mewujudkan green corporate.

Dia melanjutkan ke depannya SiCepat akan memaksimalkan kerja sama dengan berbagai pihak untuk mendukung upaya perusahaan merealisasikan komitmennya terhadap lingkungan.

Adijoyo Prakoso, Chief Operating Officer dan Founder Duitin Indonesia mengapresiasi SiCepat Ekspres yang menjalankan gerakan positif untuk peduli lingkungan, salah satunya melalui kerja sama dengan Duitin untuk daur ulang sampah.

“Melalui Duitin, sampah yang telah dikumpulkan dan dipilah, akan didaur ulang kemudian dibuat laporannya sehingga kita bisa tahu seberapa besar impact yang dihasilkan dari gerakan daur ulang ini,” ungkap Adijoyo.

Awal bulan ini, SiCepat pun sudah melanjutkan pengalihan kendaraan operasional dari konvensional menjadi kendaraan listrik pada tahun ini di luar wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. 

The Kim Hai menuturkan perseroan membidik target menjadi perusahaan logistik pertama di Indonesia yang menerapkan prinsip hijau yang telah diteken sejak November 2022. 

Salah satu upaya yang sedang digencarkan SiCepat adalah dari sisi operasional, yakni dengan melanjutkan pengalihan kendaraan operasional dari konvensional menjadi kendaraan listrik.

Ekspansi penggunaan motor listrik tersebut, katanya, dibarengi oleh penyediaan infrastruktur pendukungnya di gerai SiCepat untuk masing-masing wilayah. Infrastruktur ini berupa stasiun penukaran baterai yang bekerja sama dengan PT Energi Selalu Baru, yaitu Sistem Ganti Baterai (SGB).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper