Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Luhut Sebut Biaya Proyek Kereta Cepat Bengkak Rp21,8 Triliun, Sudah Tuntas?

Ketua Komite Kereta Cepat Luhut Binsar Pandjaitan mengklaim bahwa pembengkakan biaya proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung sebesar US$1,4 miliar sudah tuntas.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan/Istimewa
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Komite Kereta Cepat Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan bahwa pembengkakan biaya proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung mencapai US$1,4 miliar atau sekitar Rp21,8 triliun (asumsi kurs Rp15.596).  Dia menyebut, pembengkakan biaya tersebut sudah diatasi.

Hal itu disampaikannya saat ditemui di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Sabtu (29/10/2022). Luhut mengindikasikan proses penunaian kewajiban Indonesia untuk menutup biaya bengkak proyek patungan dengan China itu sudah tuntas.

"Saya kira US$1,4 miliar overrun cost sudah bisa diatasi sesuai dengan proporsi dan pinjamannya sudah selesai," terang Luhut.

Adapun, kewajiban pembayaran cost overrun merupakan tanggung jawab Indonesia dan China sebagai pemilik proyek. Berdasarkan kepemilikan saham pada PT Kereta Cepat Indonesia-China atau KCIC, Indonesia memegang saham sebesar 60 persen dan China 40 persen.

Pembayaran cost overrun dan keseluruhan biaya proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung berasal dari 25 persen ekuitas KCIC dan 75 persen berasal dari pinjaman kepada China Development Bank (CDB).

Adapun, jumlah biaya bengkak proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang disampaikan oleh Luhut tersebut juga masih berada di rentang estimasi yang diperkirakan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI.

Seperti diketahui, KAI merupakan lead consortium dari PT PSBI yang bertindak sebagai pemegang saham Indonesia pada KCIC. KAI mengestimasi besaran cost overrun mencapai US$1,1 miliar hingga US$1,9 miliar.

Ke depan, jalur Kereta Cepat Jakarta-Bandung speanjang 142,3 kilometer (km) itu akan dikembangkan hingga Surabaya. Rencana awal perjalanan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya akan melewati Jakarta, Karawang, Bandung, Kertajati, Purwokerto, Yogyakarta, Solo, Madiun, sampai dengan Surabaya hanya sekitar 4 jam.  

Luhut pun menyatakan terbuka apabila ada investor baru yang berminat untuk berpartisipasi dalam proyek tersebut.

"Mana saja yang bisa menguntungkan. Kalau dari bulan ada dan bagus, kami pakai. Kita juga jangan terlalu tergantung pada sesuatu. Siapa yang berikan tawaran terbaik mau teknologi transfer akan kami prioritaskan. [Investornya siapa] sedang dibicarakan," ujar Luhut. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper