Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pertumbuhan Ekonomi Stabil, Investor Diharapkan Terus Datang ke Indonesia

Sejumlah pihak memberi pandangan positif terhadap pertumbuhan ekonomi Tanah Air yang dinilai stabil dan mempunyai prospek cerah.
Ilustrasi-Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Ilustrasi-Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Indonesia dinilai menjadi negara sangat penting yang bisa mempengaruhi sosial, ekonomi, dan politik dunia.

Dalam acara diskusi secara webinar kegiatan New York-Indonesia Investment Forum By Sectors Series, yang digelar Indonesia Investment Forum dalam beberapa hari terakhir sejumlah pihak memberi pandangan positif terhadap pertumbuhan ekonomi Tanah Air.

"Indonesia sebagai the most stable emerging market, stabil dalam pertumbuhan ekonomi, GDP, sistem perbankan yang kuat, inflasi yang terkendali dan sangat penting bagi Amerika dan China," kata Brian M O’connor, Principal & Cofunder dari Falcon House Partners dalam keterangannya, Senin (12/9/2022).

Hal senada juga diungkapkan Thomas J Hayes, Chairman dari Great Hill Capital yang menilai pertumbuhan Indonesia sangat cepat dan semakin baik dimasa pandemi dan 5-10 tahun kedepan.

"Dengan masyarakat muda yang makin berdedukasi dan dinamis, the future of Indonesia is bright."

Mychal Jefferson, Chairman Hamershlag Private menjelaskan, "Indonesia akan menjadi Kekuatan Ekonomi Terbesar ke 4 di dunia berdasarkan geografi, populasi, pilar terpenting yang dimiliki Indonesia adalah lokasi, sumberdaya alam dan sumber daya manusia, terutama generasi muda. Dan kami sebagai investor sangat tertarik untuk ikut berinvestasi di Indonesia."

Sementara itu Founder & Chairman Indonesia Investment Forum, Christovita Wiloto berharap diskusi New York, Indonesia Investment Forum By Sectors Series bisa menyebarkan berita baik tentang Indonesia.

"Berharap dunia akan memahami dan jatuh cinta kepada Indonesia dan percaya untuk berinvestasi di negeri yang indah ini."

New York, Indonesia Investment Forum akan fokus membahas kebutuhan investasi per sektor industri di Indonesia yaitu, Infrastruktur, Pertanian, Manufaktur, Properti, Perbankan dan Keuangan, Kesehatan, Pendidikan, Pariwisata, Logistik

Berikutnya Perkebunan dan Kehutanan, Satelit dan Telekomunikasi, Energi, Minyak dan Gas, Mineral dan Batu Bara, Perikanan, Penerbangan, dan Startup

Destiawan Soewardjono, Presiden Direktur Waskita Karya mengatakan, "Kami sebagai salah satu perusahaan infrastruktur terbesar di Indonesia, memiliki daftar panjang dan kebutuhan proyek infrastuktur yang sangat banyak, untuk itu kami siap berkolaborasi kepada para investor untuk datang ke Indonesia membangun 17ribu pulau di Indonesia."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper