Bisnis.com, JAKARTA - Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Owen Jenkins mengatakan G20 perlu membahas krisis di Ukraina setelah serangan Rusia karena memiliki dampak ekonomi besar.
"Tentu saja, Ukraina relevan dan invasi Rusia ke Ukraina relevan dengan G20. G20 adalah kekuatan terbesar di dunia. Ini adalah masalah terbesar di dunia," katanya di Jakarta pada Rabu (23/3/2022).
Dia menegaskan bahwa Inggris meyakini Indonesia akan melakukan tugas dengan baik seiring dengan presidensinya pada G20 tahun ini, tetapi tidak ada paksaan mengenai pembahasan mengenai Ukraina.
Menurutnya, invasi Rusia ke Ukraina telah mengganggu pasar energi internasional dan mengubah sistem keuangan, yang mana merupakan hal-hal yang ditangani oleh G20 sebagai salah satu forum penting. Dia menyerukan bahwa dunia harus melihat dampak peperangan.
"Kita perlu menghadapi dengan implikasi dari apa yang telah dilakukan Rusia dan pelanggaran hukum internasional yang mengerikan, tetapi kita tidak lalu [memutuskan] prosedur tertentu untuk menghadapinya," tandasnya.
Sebelumnya, Amerika Serikat dan sekutu Baratnya tengah mempertimbangkan mengeluarkan Rusia dari keanggotaan G20 setelah invasi yang dilakukannya ke Ukraina. Namun, belum ada keputusan yang jelas terkait hal ini.
Baca Juga
Hal ini juga mengundang pertanyaan tentang apakah Presiden Putin akan menghadiri KTT G20 di Bali pada November 2022.