Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Travel Bubble Batam Bintan, Turis Singapura Tiba Perdana Hari Ini

Sejumlah wisatawan mancanegara dari Singapura mulai masuk ke Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau hari ini, Rabu, 23 Februari 2022 dengan skema travel bubble.
Lagoi Bay, salah satu kawasan pariwisata berskala internasional di Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Nikolas Panama)
Lagoi Bay, salah satu kawasan pariwisata berskala internasional di Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Nikolas Panama)

Bisnis.com, JAKARTA – Puluhan wisatawan mancanegara mulai berdatangan untuk berlibur ke Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau hari ini, Rabu, 23 Februari 2022. Ini adalah kedatangan perdana setelah pemerintah menerapkan skema travel bubble antara Batam dan Bintan dengan Singapura pada 24 Januari 2022.

Travel bubble adalah skema perjalanan wisatawan mancanegara ke Indonesia yang khusus di beberapa kawasan saja. Di Provinsi Kepulauan Riau, wisatawan dari Singapura hanya boleh beraktivitas di kawasan Nongsa Batam dan Lagoi Bintan. Pemerintah berharap upaya ini dapat membangkitkan sektor pariwisata di tengah pandemi Covid-19.

General Manager Batam Fast Ferry, Chua mengatakan puluhan wisatawan dari Singapura akan masuk ke Batam melalui Pelabuhan Nongsa Pura, Kota Batam.

"Ada sekitar 30 orang wisatawan. Gelombang perjalanan untuk akan dimulai hari ini," katanya, dikutip tempo.co, Rabu (23/2/2022).

Batam Fast menjadi satu-satunya kapal yang mengangkut wisatawan ke Nongsa Pura, Kota Batam.

Senada dengan Chua, Chairman Nongsa Sensation Anddy Fong mengatakan hari ini akan datang sejumlah wisatawan dari Singapura ke Nongsa Batam. Dia mengundang Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, dan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi untuk menyambut para wisatawan mancanegara.

"Mereka akan tiba di Pelabuhan Nongsa Pura, Kota Batam pukul 14.40 WIB," kata Anddy.

Wisatawan mancanegara yang masuk ke kawasan Nongsa Sensation di Batam akan menginap di beberapa resor, yaitu Montigo Resort, Batamview Resort, Nongsa Point Marina Resort, dan Turi Beach Resort. Mereka juga dapat bermain golf di Tering Bay Golf dan Palm Spring Golf.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper