Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KAI Lakukan Perbaikan 6 Perlintasan Sebidang di Wilayah Sidoarjo

Perbaikan ini bertujuan meningkatan keselamatan perjalanan KA dan para pengguna jalan raya yang dilakukan bertahap.
KAI memasang livery khusus di 9 lokomotif. /KAI
KAI memasang livery khusus di 9 lokomotif. /KAI

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya sedang memperbaiki jalur rel di 6 titik perlintasan sebidang KA di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Manajer Humas Daop 8 Surabaya Luqman Arif mengatakan perbaikan ini bertujuan meningkatan keselamatan perjalanan KA dan para pengguna jalan raya yang dilakukan bertahap terhitung mulai 22 April sampai dengan 5 Mei 2021.

Dia merinci, pekerjaan perbaikan perlintasan meliputi penggantian bantalan, pengurasan dan penggantian batu ballas (kricak), dan pengangkatan rel agar geometrinya sama dengan geometri rel kanan kiri perlintasan.

"Perbaikan perlintasan dimaksudkan agar perjalanan Kereta api ketika melewati perlintasan berjalan lancar dan aman dengan kecepatan yang diijinkan," ujarnya dalam siaran pers yang dikutip, Sabtu (24/4/2021).

Dia menjelaskan waktu pekerjaan dan juga pembongkaran jalan perlintasan dilakukan pada malam hari. Sebelumnya juga sudah dilakukan koordinasi dengan pihak kepolisian setempat sebelum pelaksanaan pekerjaan.

Lebih lanjut dia menambahkan pekerjaan perbaikan jalur rel pada perlintasan di 6 titik ini tidak akan menggangu kepada perjalanan KA yang melintas di wilayah ini. Pekerjaan perbaikan total akan dilakukan ketika di waktu tidak ada kereta api yang melintas.

"Lama pekerjaan perbaikan ini untuk satu titik perlintasan membutuhkan waktu 5 sampai 8 hari," imbuhnya.

Sebagai informasi, berikut keenam titik perlintasan KA di Kabupaten Sidoarjo yang akan diperbaiki:

1) Perlintasan No 36, km 14-950, antara Waru-Gedangan, di Jalan Deltasari (22-25 April 2021)

2) Perlintasan No 41, km 17+342, antara Waru-Gedangan, di Jalan Wirabumi (24-27 April 2021)

3) Perlintasan No 55, km 22+525, antara Gedangan-Sidoarjo, di Jalan Jenggolo (26 April-1 Mei 2021)

4) Perlintasan No 75, km 31+369, antara Tanggulangin-Porong, di Jalan Raya Tanggulangin (28 April-3 Mei 2021)

5) Perlintasan No 40, km 16+090, antara Waru-Gedangan, di Jalan Djuanda (akses Keluar) (30 April-3 Mei 2021)

6) Perlintasan No 39, km 15+867, antara Waru-Gedangan, di Jalan Djuanda (akses Masuk) (2-5 Mei 2021)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmi Yati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper