Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sebanyak 16 Bendungan Baru Dibangun Sampai dengan 2024

Data PUPR mencatat bahwa daya tampung bendungan di Indonesia sampai 2019 mencapai 13,53 miliar meter kubik dari total 235 bendungan.
Foto udara proyek Bendungan Cipanas di Ujung Jaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Selasa (21/7/2020). Pemerintah menargetkan pembangunan Bendungan Cipanas yang merupakan proyek strategis nasional dengan volume tampungan air sebesar 250 juta meter kubik tersebut akan rampung pada 2022 mendatang. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Foto udara proyek Bendungan Cipanas di Ujung Jaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Selasa (21/7/2020). Pemerintah menargetkan pembangunan Bendungan Cipanas yang merupakan proyek strategis nasional dengan volume tampungan air sebesar 250 juta meter kubik tersebut akan rampung pada 2022 mendatang. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menargetkan membangun 16 bendungan baru selama periode 2020—2024.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menjelaskan untuk mengantisipasi permintaan bahan pangan yang kiat meningkat, produksi harus ditambah yang tentunya didukung sistem pertanian di Indonesia.

Salah satu komponen utama keberhasilan produksi beras adalah ketersediaan air karena hasil produksi beras itu sebesar 18 persen dipengaruhi oleh ketersediaan air.

“Oleh karena itu, jaringan irigasi terus diukur secara teknis. Untuk menjamin ketersediaannya PUPR terus membangun bendungan baru," ujarnya dalam webinar Jakarta Food Security 5 yang digelar Kadin Indonesia, Rabu (18/11/2020).

Basuki menyebutkan bahwa ada empat proyek bendungan yang selesai dibangun tahun ini yaitu Bendungan Tukul di Jawa Timur, Tapin di Kalimantan Selatan, Passelloreng di Sulawesi Selatan, dan Napungete di Nusa Tenggara Timur.

Kemudian, PUPR akan terus melanjutkan proyek pembangunan 45 bendungan yang berjalan, serta akan membangun 16 proyek bendungan baru, di antaranya berada di Sumatra Selatan, Jambi, Banten, Kalimantan Tengah, dan Nusa Tenggara Barat.

Data PUPR mencatat bahwa daya tampung bendungan di Indonesia sampai 2019 mencapai 13,53 miliar meter kubik dari total 235 bendungan, naik dibandingkan dengan periode 2014 yang sebesar 12,42 miliar meter kubik dari total 220 bendungan.

"Pada akhir 2024 nanti target daya tampung bendungan di Indonesia akan sebesar 16,25 miliar meter kubik dari sekitar 281 bendungan di mana 61 bendungan yang sedang dibangun akan ditargetkan selesai pada 2024," ujar Basuki.

Dari total daya tampung air di bendungan tersebut, akan dikonversi menjadi sejumlah layanan seperti jaringan irigasi, layanan air baku, layanan reduksi banjir, serta layanan energi listrik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper