Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

1 Tahun Jokowi-Ma’ruf, Ini Daftar Jalan Tol yang Beroperasi

Dari data yang dirangkum Bisnis, ada 10 proyek jalan bebas hambatan yang telah diresmikan oleh Jokowi sejak menjabat 20 Oktober 2019 lalu bersama Ma’ruf Amin.
Salah satu interchange di ruas jalan tol Manado-Bitung, Sulawesi Utara. Jalan tol ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Selasa (29/9/2020) secara virtual./ Jasa Marga
Salah satu interchange di ruas jalan tol Manado-Bitung, Sulawesi Utara. Jalan tol ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Selasa (29/9/2020) secara virtual./ Jasa Marga

Bisnis.com, JAKARTA — Setahun masa kepeminpinan Jokowi-Maruf Amin, pembangunan infrastruktur khususnya jalan tol terus berlanjut.

Dari data yang dirangkum Bisnis, ada 10 proyek jalan bebas hambatan yang telah diresmikan oleh Jokowi sejak menjabat 20 Oktober 2019 lalu bersama Ma’ruf Amin.

Sebagian besar ruas tol ini, berada di Jawa dan Sumatra, sedangkan di Kalimantan dan Sulawesi telah resmi beroperasi masing-masing satu ruas tol.

Berikut ruas tol yang diresmikan dalam setahun pemerintahan Presiden Joko Widodo-KH Maruf Amin, 20 Oktober 2019-20 Oktober 2020

  1. 15 November 2019: Jalan tol Terbanggi Besar—Pematang Panggang—Kayu Agung (Terpeka), panjang tol 189 kilometer dimiliki oleh badan usaha jalan tol (BUJT) PT Hutama Karya.
  2. 6 Desember 2019: Jalan tol Kunciran—Serpong (JORR 2), panjang tol 11,2 kilometer, PT Marga Trans Nusantara.
  3. 12 Desember 2019: Jalan tol layang Jakarta—Cikampek (Jipek), panjang tol 36,4 kilometer, BUJT kerja sama operasi PT Waskita Karya Tbk. dan Acset.
  4. 17 Desember 2019: Jalan tol Balikpapan—Samarinda (Balsam), panjang tol 64,87 kilometer (Seksi 2-4), BUJT PT Jasa Marga Balikpapan Samarinda.
  5. 1 April 2020: Jalan tol Kayu Agung—Palembang—Betung (Kayu Agung—Jaka Baring), panjang tol 29,39 kilometer (Seksi 1), BUJT PT Waskita Sriwijaya Tol (Waskita Karya).
  6. 7 April 2020: Jalan tol Pandaan—Malang (Pakis—Malang), panjang tol 3,11 kilometer (Seksi 5), BUJT PT Jasamarga Pandaan Malang.
  7. 3 Juli 2020: Jalan tol Depok—Antasari (Brigif—Sawangan), panjang tol 6,3 kilometer (Seksi 2), BUJT PT Citra Waspphutowa.
  8. 25 Agustus 2020: Jalan tol Banda Aceh—Sigli, panjang tol 14 kilometer (Seksi 4), BUJT PT Hutama Karya.
  9. 25 September 2020: Jalan tol Pekanbaru—Dumai (Permai), panjang tol 131 kilometer (Seksi 1—6), BUJT PT Hutama Karya.
  10. 29 September 2020: Jalan tol Manado—Bitung, panjang tol 21 kilometer (Seksi 1 dan 2A), BUJT PT Jasamarga Manado Bitung.

Sementara itu, selain meresmikan 10 jalan tol baru, dalam setahun terakhir periode pemerintahan Jokowi-Ma’ruf, pada tiga proyek tol telah dilakukan groundbreaking di antaranya yaitu:

  • 7 September 2020

Jalan tol akses Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, panjang 3,7 km, BUJT PT Lintas Marga Sedaya.

  • 30 September 2020
  1. Proyek konstruksi tidak sebidang ramp junction Serpong dengan exit ramp Pamulang.
  2. Konstruksi penanganan banjir KM 8 tol Pondok Aren telah dilakukan groundbreaking Serpong
  3. Konstruksi tidak sebidang akses on ramp Rawa Buntu. BUJT adalah PT Bintaro Serpong Damai (Nusantara Infrastructure).
  • 15 Oktober 2020

Jalan tol Kapal Betung tahap II, panjang 69,19 km, BUJT PT Waskita Sriwijaya Tol.

Kemudian, menjelang akhir tahun ini hingga awal tahun depan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat telah merencanakan pembangunan delapan ruas jalan tol baru, dengan nilai proyek sekitar Rp100 triliun. Perincian proyek tol baru tersebut adalah:

  1. Tol Solo—Yogyakarta—YIA Kulon Progo 96,57 km
  2. Tol Cileunyi—Sumedang—Dawuan 60,10 km
  3. Tol Kertajati—Cipali 3,60 km
  4. Tol North—South Link Bandung 14,20 km
  5. Harbour Road Tanjung Priok—Pluit 8,90 km
  6. Tol Yogyakarta—Bawen 75,83 km
  7. Tol Gilimanuk—Mengwi 95,22 km
  8. Tol Kediri—Kertosono 20,30 km

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper