Bisnis.com, JAKARTA – Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) koordinasikan 125 bus guna menjadi angkutan alternatif bagi pengguna kereta rel listrik (KRL) di sejumlah stasiun Kota Bogor dan Kabupaten Bogor.
Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Polana B. Pramesti menyampaikan langkah ini mengantisipasi penumpang berlebih. Pemerintah lintas instansi meliputi Kementerian Perhubungan dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan kembali menyiapkan bus sebagai angkutan alternatif bagi pengguna KRL di Stasiun Bogor.
Dia menerangkan bus tidak hanya disediakan di stasiun Bogor, pada Senin (20/07/2020) layanan bus gratis juga akan disiapkan melalui Stasiun Cilebut, Stasiun Bojong Gede dan Stasiun Citayam.
Langkah ini dilakukan untuk menghindari terjadinya penumpukan penumpang KRL di stasiun.
"Dari 125 bus yang telah dialokasikan, sebanyak 80 yang terdiri dari 30 bus sedang dan 50 bus besar akan disiapkan sebagai angkutan alternatif untuk keberangkatan dari Stasiun Bogor dengan tujuan Stasiun Juanda, Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Dukuh Atas/Sudirman, dan Stasiun Tebet," terangnya, Sabtu (18/7/2020).
Untuk titik keberangkatan Stasiun Cilebut akan disedikan sebanyak 7 bus sedang dan Stasiun Bojong Gede sejumlah 8 bus sedang untuk tujuan meliputi Stasiun Juanda, Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Dukuh Atas/Sudirman, dan Stasiun Tebet.
Baca Juga
Untuk Stasiun Cilebut, titik keberangkatan bus berada di Perumahan Pesona Cilebut sedangkan untuk Stasiun Bojong Gede, bus akan di siapkan di Terminal Angkot Bojong Gede.
Selanjutnya, untuk keberangkatan dari Stasiun Citayam akan disiapkan bus sedang sebanyak 5 unit. Untuk keberangkatan dari Stasiun Citayam bus akan melayani masyarakat dengan tujuan Stasiun Sudirman, Stasiun Manggarai dan Stasiun Juanda.
Selain dari stasiun-stasiun di atas, masyarakat Bogor juga dapat memanfaatkan layanan 10 unit bus besar yang akan disiapkan melalui Botani Square dengan tujuan Stasiun Sudirman / Dukuh Atas dan Stasiun Juanda.
Untuk pengguna KRL dari Bekasi yang akan memanfaatkan layanan angkutan alternatif, akan disediakan sebanyak 15 unit bus besar di Stasiun Cikarang, dengan tujuan Stasiun Manggarai dan Stasiun Dukuh Atas/Sudirman.