Bisnis.com, JAKARTA - Sriwijaya Air kembali mengoperasikan layanan penerbangan rute domestik mulai hari ini dengan melaksanakan seluruh protokol kesehatan di era new normal.
Vice President Networking & Revenue Management Sriwijaya Air A. Yani Azwar mengatakan segera mengoperasikan kembali beberapa penerbangan rute domestik terhitung sejak tanggal 1 Juli 2020.
“Kami telah siap operasikan lagi beberapa rute domestik mulai 1 Juli 2020," kata Yani dalam siaran pers, Rabu (1/7/2020).
Dia menyebutkan rute yang telah dioperasikan kembali antara lain Jakarta – Balikpapan pp, Jakarta – Batam pp, Jakarta – Medan pp, Jakarta – Padang pp, Jakarta – Pangkalpinang pp, Jakarta – Pontianak pp, Jakarta – Surabaya pp, Jakarta – Tanjung Pandan pp, dan Jakarta – Bandar Lampung pp, Jakarta – Makassar pp, serta Yogyakarta (YIA) – Jakarta.
Pihaknya juga sudah menyiapkan rute penerbangan lainnya di kawasan Indonesia bagian barat untuk dioperasikan kembali seperti Batam – Natuna – pp dan Yogyakarta (YIA) – Bandar Lampung pp.
Selain itu, rute penerbangan dari/ke Balikpapan juga tersedia seperti ke Berau, Jakarta, Palu, Surabaya, Tarakan, dan Yogyakarta (YIA). Adapun, Sales Office Sriwijaya Air Balikpapan dan Pontianak kini sudah tersedia fasilitas rapid test yang melayani calon penumpang.
Baca Juga
Sementara untuk rute Indonesia bagian timur pun sudah akan kembali dioperasikan beberapa rute penerbangan yang meliputi kota-kota besar per 1 Juli 2020.
Pihaknya menjelaskan rute yang akan dioperasikan kembali dan meliputi kota-kota penting seperti Ternate – Ambon pp, Jayapura – Biak pp, Makassar – Biak pp, Jayapura – Timika pp, Luwuk – Makassar pp, Manokwari – Sorong pp, Sorong – Makassar pp, Ternate – Surabaya pp, Makassar – Surabaya pp, Ternate – Makassar pp, Makassar – Semarang pp, Timika – Makassar pp, dan Makassar – Yogyakarta (YIA) pp.
"Sriwijaya Air Group telah menyiapkan fasilitas rapid test di Sales Office Sriwijaya Air di Makassar dan Airport Sales Office Sriwijaya Air di Sorong,” ujarnya.
Sriwijaya Air sudah menerapkan protokol kesehatan secara maksimal dalam setiap penerbangan, protokol kesehatan ini dapat dilihat dari penjualan tiket pesawat yang tersedia online di aplikasi maupun situs resmi.
Penerapan physical distancing dalam antrian di counter check in, pemeriksaan suhu tubuh penumpang, kemudian aturan yang mewajibkan penumpang mengenakan masker sampai dengan penyediaan hand sanitizer bagi penumpang yang akan naik ke dalam pesawat dan penyemprotan desinfektan di kabin pesawat yang membuat penerbangan jadi lebih nyaman.