Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Erick Thohir Bawa Orang ASDP untuk Kembangkan PT Hotel Indonesia

Keputusan perubahan direksi PT Hotel Indonesia Natour (Persero) atau PT HIN diambil setelah perseroan mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan pada hari ini
Ilman A. Sudarwan
Ilman A. Sudarwan - Bisnis.com 24 Juni 2020  |  21:45 WIB
Erick Thohir Bawa Orang ASDP untuk Kembangkan PT Hotel Indonesia
Presiden Direktur PT Hotel Indonesia Natour (Persero) Iswandi Said. - JIBI/Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali mengganti jajaran direksi perusahaan pelat merah, dengan mengganti susunan pengurus PT Hotel Indonesia Natour (Persero) atau PT HIN.

Keputusan perubahan direksi diambil setelah perseroan mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan pada hari ini. Pemegang saham melakukan perubahan pada susunan direksi dan nomenklatur jabatan.

Berdasarkan keputusan RUPS Nomor SK-214/MBU/06/2020 tertanggal 23 Juni 2020, jabatan Direktur Operasi dan Pengembangan diubah dipisahkan menjadi Direktur Operasi dan Direktur Pengembangan Bisnis.

Seno Andhikawanto yang semula mengisi posisi Direktur Operasi dan Pengembangan kini dialihtugaskan menjadi Direktur Operasi. Sementara itu, Christine Hutabarat diangkat menjadi Direktur Pengembangan Bisnis.

Christine yang menjadi Direktur baru di perusahaan sebelumnya berkarier cukup lama di PT ASDP Indonesia Ferry (Persero). Jabatan terakhirnya di sana adalah Direktur Pelayanan dan Fasilitas.

Dengan perubahan tersebut, maka susunan Direktur PT HIN saat ini adalah sebagai berikut:

Direktur Utama - Iswandi Said
Direktur Keuangan & SDM - Andy F Manvaludhi
Direktur Operasi - Seno Andhikawanto
Direktur Pengembangan dan Bisnis - Christine Hutabarat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

BUMN RUPS hotel indonesia
Editor : Hafiyyan

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top