Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bos Garuda Indonesia: Awak Kabin Bakal Pakai Face Shield

Garuda Indonesia menerapkan protokol kesehatan termasuk melalui penggunaan alat pelindung diri (APD) penunjang termasuk face shield bagi awak kabin.
Pilot dan kru pesawat memberi penghormatan terakhir kepada pesawat Garuda Boeing 747-400 di Hanggar 4 GMF Aero Asia, Tangerang, Banten, Senin (9/10)./JIBI-Felix Jody Kinarwan
Pilot dan kru pesawat memberi penghormatan terakhir kepada pesawat Garuda Boeing 747-400 di Hanggar 4 GMF Aero Asia, Tangerang, Banten, Senin (9/10)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Garuda Indonesia, maskapai layanan penuh, berkomitmen menerapkan protokol kesehatan pada seluruh lini operasional penerbangan, termasuk melalui penggunaan alat pelindung diri (APD) bagi awak kabin sesuai dengan standar yang telah ditetapkan regulator untuk menjamin kenyamanan dan keamanan penumpang maupun awak kabin yang bertugas.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengaku terus meningkatkan kualitas fasilitas dan layanan pada seluruh lini operasional khususnya yang berkaitan langsung dengan penumpang, salah satunya adalah penggunaan kelengkapan APD standar bagi awak kabin seperti masker dan sarung tangan.

"Saat ini kami juga tengah mempersiapkan penggunaan APD penunjang lainnya berupa face shield hingga rencana penggunaan apron sekali pakai untuk awak kabin ketika menyajikan makanan kepada penumpang," kata Irfan dalam siaran pers, Sabtu (20/6/2020).

Dia menambahkan secara berkelanjutan maskapai juga terus melakukan evaluasi terhadap penggunaan kelengkapan APD bagi awak kabin yang paling sesuai dan aman digunakan selama penerbangan. Namun, tetap memberikan kenyamanan dan keleluasaan berinteraksi dengan pengguna jasa yang tentunya tetap mengacu pada aspek regulasi dan keselamatan yang berlaku. 

Pihaknya menegaskan pada prinsipnya merupakan APD pelengkap atau tambahan bagi awak kabin dan tidak menggantikan Masker yang saat ini telah digunakan oleh awak kabin kami.

Memasuki era new normal ini, Garuda Indonesia terus bergerak adaptif mengoptimalkan kualitas layanan serta secara konsisten menjalankan protokol kesehatan guna menjaga kepercayaan dan minat pengguna jasa untuk kembali merencanakan perjalanan menggunakan layanan transportasi udara.

Sebelumnya, maskapai pelat merah ini mengatur konfigurasi kursi penumpang pesawat secara kategori kelompok, perorangan, dan berpasangan untuk memenuhi protokol kenormalan baru (new normal) dalam penerbangan.

Irfan tengah memfinalisasi penempatan kursi bagi penumpang keluarga. Penempatan kursi keluarga, menjadi tantangan terbesar dan memerlukan kehati-hatian lantaran berisiko menimbulkan salah tafsir atas protokol jaga jarak.

Pihaknya tengah mencari cara agar penumpang keluarga dan kelompok tetap aman kendati duduk berdampingan. Misalnya, dengan menggunakan penyekat atau pembatas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper