Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Satgas Pangan Polri Berharap Dengan Sidak Harga Komoditas Stabil

Kadiv Humas Polri Brigjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, langkah ini menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas (Ratas) di Istana Negara terkait melambungnya harga gula pasir dan bawang merah pada Rabu (13/5/2020).
Pekerja menyiapkan gula pasir untuk disalurkan ke operasi pasar dan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Gudang Perum Bulog Sub-Divisi Regional Tangerang, Kota Tangerang, Banten, Jumat (3/4/2020). ANTARA
Pekerja menyiapkan gula pasir untuk disalurkan ke operasi pasar dan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Gudang Perum Bulog Sub-Divisi Regional Tangerang, Kota Tangerang, Banten, Jumat (3/4/2020). ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA – Satgas Pangan Polri melakukan sidak ke pasar dan industri untuk meninjauh kestabilan harga komoditas bawang merah dan gula pasir menjelang Idulfitri mendatang.

Kadiv Humas Polri Brigjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, langkah ini menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas (Ratas) di Istana Negara terkait melambungnya harga gula pasir dan bawang merah pada Rabu (13/5/2020).

"Satgas pangan akan kembali turun ke sektor-sektor distribusi dan pasar untuk stabilkan harga," kata Argo dalam keterangan tertulis, Kamis (14/5/2020).

Menurutnya, Satgas Pangan Polri di setiap Polda jajaran telah turun melakukan operasi-operasi pasar. Pihaknya berharap, sidak kali ini dapat mencegah terjadinya kemungkinan penimbunan yang dilakukan pihak-pihak tertentu.

"Juga sekaligus untuk memperlancar proses distribusi sampai ke pasar tradisional dan ritel. Pada prinsipnya Polri mengamankan kebijakan Pemerintah," ujar Argo.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyoroti tingginya harga bawang merah dan gula pasir yang saat ini yang jauh di atas harga acuan dan harga eceran tertinggi.

Harga bawang merah saat ini harganya di kisaran Rp51.000 per kilogram. Padahal harga acuan bawang merah Rp32.000 per kilogram. Selain itu, harga gula pasir mencapai Rp17.000 hingga Rp17.500 per kilogram.

Presiden curiga ada permainan harga di pasaran. Untuk itu, Presiden meminta kementerian terkait untuk mencari tahu penyebab tingginya harga dua komoditas tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper