Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alasan Industri Kemasan Genjot Produksi di Tengah Wabah COVID-19

Asosiasi Industri Kemasan Fleksibel (Rotokemas) menyatakan kapasitas produksi pabrikan telah naik 15 persen,sehingga membuat utilitas rata-rata pabrikan naik ke level 85 persen.
Ilustrasi - Warga mengangkat kemasan produk makanan dan minuman/ Antara
Ilustrasi - Warga mengangkat kemasan produk makanan dan minuman/ Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Industri kemasan menunjukkan adanya peningkatan permintaan di pasar yang disebabkan oleh persiapan Ramadan dan permintaan produk kesehatan terkait virus corona atau Covid-19.

Asosiasi Industri Kemasan Fleksibel (Rotokemas) menyatakan kapasitas produksi pabrikan telah naik 15 persen,sehingga membuat utilitas rata-rata pabrikan naik ke level 85 persen.

Adapun, kapasitas produksi kemasan disinfektan, pembersih tangan, dan sejenisnya melonjak sekitar 20-30 persen dari bulan-bulan biasa.  

"[Kemasan pembersih tubuh] naik produksinya karena demand-nya mendadak meningkat luar biasa. [Namun demikian,] ketersediaan bahan bakunya masih aman dan tidak ada pabrik yang kewalahan," kata Anggota Senior Rotokemas Purnomo Wijaya kepada Bisnis, Kamis (26/3/2020).

Purnomo mencatat utilitas pabrikan telah berada di level 85 persen. Namun demikian, Purnomo belum dapat memastikan peningkatan produksi pada kuartal I/2020 disebabkan oleh persiapan pabrikan menghadapi Ramadan atau penyebaran Covid-19.

Secara historis, peningkatan kapasitas produksi industri makanan dan minuman mencapai 30 persen selama empat bulan sebelum Ramadan. Purnomo menyatakan hal tersebut umumnya tertransmisikan pada produktivitas industri kemasan nasional.

"Saat ini semua [kapasitas produksi] penuh sampai bulan Mei."

Dengan menyebarnya Covid-19, Purnomo menyarankan paada pemilik merek untuk memperpanjang proyeksi produksi agar dapat menjaga kualitas. Selain itu, lanjutnya, pemilik merek juga dianjurkan untuk mengurangi proses pengiriman kemasan ke pabrikan sebagai langkah mengurangi mobilitas tenaga kerja.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper