Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar 15 Maskapai Penerbangan Tak Berani ke China Gara-gara Virus Corona

Meningkatnya angka korban dan pasien terpapar virus corona membuat banyak maskapai manahan penerbangan ke dan dari China.
Maskapai Singapore Airlines/www.singaporeair.com
Maskapai Singapore Airlines/www.singaporeair.com

Bisnis.com, JAKARTA - Meningkatnya angka korban dan pasien terpapar virus corona membuat banyak maskapai manahan penerbangan ke dan dari China.

Perkembangan terbaru, kurang lebih ada 35 maskapai yang melakukan penahanan itu. Berikut 15 maskapai di antaranya yang sudah dan akan menahan rute penerbangan ke China di bulan Februari 2020 ini. 

1. Air Canada
Air Canada menahan sejumlah penerbangan ke China per tanggal 28 Januari 2020.

2. Air France
Air France memutuskan untuk menahan rute penerbangan ke Cina dari tanggal 30 Januari hingga 9 Februari 2020.

3. Air India
Air India menahan rute penerbangan Mumbai - Shanghai dari tanggal 31 Januari hingga 14 Februari 2020.

4. Air New Zealand
Air New Zealand baru akan menahan rute penerbangan Auckland - Shanghai pada tanggal 9 Februari nanti. Penahanan akan berlangsung hingga tanggal 29 Maret.

5. Air Seoul
Air Seoul menahan semua penerbangan ke China per 28 Januari 2020.

6. American Airlines
American Airlines membatalkan semua penerbangan ke Beijing dan Shanghai hingga 27 Maret nanti. Meski begitu, mereka tetap melayani penerbangan ke Hong Kong.

7. British Airways
British Airways membatalkan semua penerbangan ke China hingga akhir Februari.

8. Cathay Pacific Airways
Cathay akan mengurangi frekuensi penerbangan ke China hingga 50 persen per awal Februari.

9. Etihad Airways
Eithad menahan penerbangan ke Beijing dan Nagoya karena rendahnya permintaan di masa darurat virus corona.

10. Lion Air
Lion Air menahan semua rute penerbangan ke China per 1 Februari 2020.

11. Lufthansa
Lufthansa menahan semua penerbangan ke China hingga akhir Februari. Meski begitu, mereka masih melayani penerbangan ke Hong Kong.

12. Qantas
Qantas akan menahan rute Sydney - Beijing dan Sydney - Shanghai mulai dari 9 Februari hingga 29 Maret.

13. Shanghai Airlines
Shanghai Airlines hanya menahan sebagian rute penerbangan mereka. Rute Chengdu - Budapest akan ditahan dari 4 Februari hingga 28 Maret sementara rute Xi'an - Budapest ditahan dari 6 Februari hingga 26 Maret. Adapun rute Shanghai - Budapest tetap beroperasi seperti biasa.

14. Singapore Airlines
Singapore Airlines akan mengurangi kapasitas penerbangan ke China di bulan Februari. Pengurangan itu berlaku untuk rute ke Beijing, Shanghai, Guangzhou, Shenzhen, Chengdu, Xiamen, dan Chongqing.

15. Vietnam Airlines
Vietnam akan menahan semua penerbangan ke China pada pekan dapan untuk jangka waktu yang belum ditentukan.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.Co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper