Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan pintu baja PT Jaya Bersama Saputra Perkasa meluncurkan produk baru untuk segmen menengah ke bawah, khususnya kalangan keluarga muda yang memiliki kemampuan finansial terbatas, yakni JBS Urban.
Presiden Direktur JBS Perkasa Joni Effendi memaparkan bahwa pintu baja JBS Urban dihadirkan dengan dilatarbelakangi oleh meningkatnya kelas memengah dan menengah ke bawah di Indonesia.
Berdasarkan kajian Boston Consulting Group, pertumbuhan masyarakat kelas tersebut di Indonesia akan meningkat 64 persen dari 2012—2020, yakni dari 41,60 juta jiwa menjadi 68,20 juta jiwa.
Joni menambahkan bahwa untuk urusan rumah, kendati sebagian besar mendambakan rumah minimalis berbujet tipis, akses dan fasilitas umum melimpah dan tidak perlu perawatan mahal, tetapi soal keamanan dan kualitas barang sangat diperhitungkan.
Meskipun sisi keamanan rumah berada dalam lima besar prioritas rumah idaman, mayoritas kalangan tersebut tidak menyiapkan dana lebih secara matang.
“Pertumbuhan kelas menengah ke bawah menjadi kesempatan bagi kami untuk meningkatkan penetrasi. Untuk itu, kami merilis pintu baja Urban sebagai alternatif pintu kuat dan tahan lama namun terjangkau bagi mereka ingin mendapatkan pintu rumah berkualitas dan aman,” ujar Joni melalui siaran pers, Minggu (25/8).
Baca Juga
Saat ini, JBS Perkasa setiap bulan mampu memasarkan 500 unit—600 unit pintu baja di Indonesia. Selain JBS Urban, perusahaan juga memasarkan JBS Fortress untuk kelas menengah atas dan JBS Prime untuk kelas atas. Harganya berkisar antara Rp2 hingga Rp5 jutaan per unit.