Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Infrastruktur Wilayah Perbatasan Kian Maju

Pemerintah Pusat akan membangun Pos Lintas Batas Negara (PLBN) di Pulau Sebatik dan di Ling Midang Kecamatan Krayan.
Calon TKI asal Sulsel dan Sulbar bersama anaknya tiba di Pelabuhan Tunon Taka Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Senin (6/3)./Antara-M Rusman
Calon TKI asal Sulsel dan Sulbar bersama anaknya tiba di Pelabuhan Tunon Taka Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Senin (6/3)./Antara-M Rusman

Bisnis.com, NUNUKAN--Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) menilai pembangunan wilayah perbatasan negara di Provinsi Kalimantan Utara sudah lebih maju dibandingkan sebelumnya.

Kepala Bidang Perencanaan Asdep Pengelolaan Batas Negara Wilayah Darat BNPP Aris Kurnia usai ekspos hasil peninjauan wilayah tapal batas negara di Kabupaten Nunukan, Jumat (10/5/2019) mengatakan setelah melakukan pemantauan ke sejumlah spot-spot tapal batas di Kabupaten Nunukan kini kondisi pembangunan sudah jauh lebih maju.

Dia mengatakan tentunya berkat program kerja Pemerintah Indonesia saat ini dalam hal pembangunan infrastruktur di wilayah perbatasan Indonesia dengan Malaysia di Kabupaten Nunukan.

Aris Kurnia mengharapkan, masyarakat di Kabupaten Nunukan dapat mendukung sepenuhnya program pemerintah pusat ini agar pembangunan tidak mengalami kendala.

Dia optimistis masyarakat di wilayah perbatasan ini sangat mendukung program pemerintah pusat tersebut demi kemaslahatannya sendiri.

"Kalau pembangunan infrastruktur maju kan tentunya ekonomi masyarakat di perbatasan akan ikut maju. Jadi masyarakat harus mendukung program pemerintah pusat," ujar Aris Kurnia.

Dia mencontohkan, Pemerintah Pusat akan membangun Pos Lintas Batas Negara (PLBN) di Pulau Sebatik dan di Ling Midang Kecamatan Krayan.

Kemudian rencana pembangunan PLBN di Labang Lumbis Ogong. Ada juga usulan Pemprov Kaltara untuk pembangunan PLBN di Kecamatan Seimenggaris.

Semua ini diharapkan dapat direalisasikan oleh Pemerintah Indonesia, tetapi perlu mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat perbatasan sendiri.

Aris Kurnia melihat kondisi pembangunan di Pulau Sebatik, Lumbis Ogong dan Seimenggaris sangat pesat berkat perhatian dari pemerintah pusat dan daerah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper