Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banjir Peminat, Kuota Mudik Gratis Kapal Laut 2019 Ditambah 3 Kali Lipat

Kementerian Perhubungan berencana menambah kuota kapasitas program mudik gratis dengan kapal laut hingga tiga kali lipat pada tahun depan seiring banjirnya peminat para pemudik dengan moda transportasi laut itu.
Petugas memasukkan sepeda motor milik peserta mudik gratis ke dalam kapal KM Dobonsolo tujuan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (17/6)./Antara-Hafidz Mubarak A
Petugas memasukkan sepeda motor milik peserta mudik gratis ke dalam kapal KM Dobonsolo tujuan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (17/6)./Antara-Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan berencana menambah kuota kapasitas program mudik gratis dengan kapal laut hingga tiga kali lipat pada tahun depan seiring banjirnya peminat para pemudik dengan moda transportasi laut itu.

"Saya akan upayakan 3 kali lipat, jadi kalau bisa kuota jadi 100.000. Cuma nanti akan dilihat ketersediaan kapalnya. Keluhan dari para pemudik adalah sosialisasinya belum maksimal," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Rabu (20/6/2018).

Tahun ini pemerintah memberikan kuota mudik gratis kapal laut sebanyak 30.000 penumpang, serta menyediakan tempat untuk 15.000 sepeda motor.

Adapun program mudik gratis diharapkan dapat menjadi suatu moda baru untuk menyelesaikan masalah kepadatan volume kendaraan pada arus mudik dan arus balik angkutan Lebaran.

"Tahun ini paling tidak ada 30.000 pemudik dan ada 15.000 motor yang berpindah ke mudik gratis. Dan ini bisa menjadi suatu moda baru untuk menyelesaikan masalah," ungkapnya.

Menurutnya, tingkat okupansi peserta mudik gratis dalam arus balik ini mencapai 70%-75%. Sedangkan pada arus mudik mencapai 90%.

"Saya bersyukur ada gelombang ketiga daripada mudik gratis, menggunakan kapal dari Jawa Tengah sudah kembali ke Jakarta dengan selamat dengan suatu okupansi yang baik. Untuk arus balik ini okupansinya 70%-75%," kata Menhub Budi.

Dengan okupansi yang cukup tinggi ini, Kementerian Perhubungan juga menyatakan akan meningkatkan pelayanan untuk program mudik gratis tahun depan.

"Kami bersepakat untuk meningkatkan pelayanan mudik gratis menggunakan kapal ini dengan kapasitas yang lebih baik dan dengan pelayanan yang lebih baik. Ada beberapa catatan dari teman-teman katanya cafenya tidak buka 24 jam, harus lebih cepat, dan ada hiburan. Tahun depan kita akan berikan pada mereka," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper