Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sri Mulyani Jadi Menteri Terbaik Dunia, Menteri Kabinet Kerja Harus 'Cemburu'

Sebagai bagian dari Menteri Kabinet Kerja Jokowi, Budi Karya menilai pencapaian yang diraih oleh Ani, panggilan akrab Sri Mulyani, bisa menjadi inspirasi bagi para menteri di kabinet kerja.
Presiden Joko Widodo (kiri) memberikan ucapan selamat kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani (kanan) yang terpilih sebagai Menteri terbaik di dunia (Best Minister in the World Award), di Istana Negara, Jakarta, Senin (12/2/2018)./Setkab-Rahmat
Presiden Joko Widodo (kiri) memberikan ucapan selamat kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani (kanan) yang terpilih sebagai Menteri terbaik di dunia (Best Minister in the World Award), di Istana Negara, Jakarta, Senin (12/2/2018)./Setkab-Rahmat

Kabar24.com, JAKARTA -- Belum lama ini, Menteri Keuangan Sri Mulyani mendapat penghargaan sebagai menteri terbaik di dunia. Ucapan selamat dan apresiasi pun muncul dari berbagai kalangan, salah satunya dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Sebagai bagian dari Menteri Kabinet Kerja Jokowi, Budi Karya menilai pencapaian yang diraih oleh Ani, panggilan akrab Sri Mulyani, bisa menjadi inspirasi bagi para menteri di kabinet kerja.

"Saya sangat mengapresiasi penerimaan pengharagaan menteri terbaik sedunia itu dan itu menginspirasi kita semua ya, bahwasanya kita harus mendedikasikan pemikiran kita, mendedikaikan pekerjaan kita seperti tadi saya sampaikan, itu adalah salah satu contoh bagus apalagi itu di mata internasional, tidak ada intervensi, satu membanggakan untuk kita semua," kata Budi Karya, Selasa (13/2/2018).

Seperti diketahui, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendapatkan penghargaan sebagai Menteri Terbaik di Dunia dalam acara World Government Summit yang diselenggarakan di Dubai, Uni Emirat Arab.

Penghargaan ini merupakan penghargaan global yang diberikan kepada satu orang menteri dari semua negara di dunia setiap tahunnya dan mulai diberikan pada 2016. Dalam hal ini, Sri Mulyani secara pribadi menyatakan berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo.

"Ini adalah sesuatu yang saya pribadi berterima kasih karena Presiden Jokowi memberikan space [ruang] yang sangat besar bagi kita semua untuk berkiprah secara maksimal," kata Sri Mulyani ketika ditemui di lingkungan Istana Presiden, Jakarta, sebelum mengikuti Sidang Kabinet, Senin (12/2).

Menurutnya, penghargaan itu juga diperoleh berkat kepempimpinan Presiden Joko Widodo yang berkomitmen terhadap reformasi yang membuat para menteri dapat fokus menjalankan hal-hal yang sangat fundamental dan penting. "Ini hasil keja dari reform [reformasi] bersama. Kebetulan saja nama saya muncul," katanya.

Menurutnya, penghargaan ini membuat bangga para pegawai di Kementerian Keuangan. Penghargaan ini juga dinilainya dapat memotivasi para pegawai Kementerian Keuangan untuk membuat APBN menjadi lebih baik serta keuangan negara menjadi lebih berguna dan berfungsi buat masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper