Bisnis.com, JAKARTA- Pemerintah Jepang dan Amerika Serikat akan memulai pembicaraan baru di bidang perdagangan dan investasi, menyusul keputusan Presiden AS Donald Trump untuk menarik diri dari Trans-Pacific Partnership (TPP).
Hal itu dikemukakan setelah Presiden AS Donald Trump bertemu dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe di Washington pada hari Jumat waktu setempat.
Pernyataan itu dikemukakan setelah Trump mengkritik Jepang yang menilai adanya praktik perdagangan "tidak adil" yang menghambat ekspor otomotif AS ke negara tersebut.
Jepang memiliki surplus perdagangan terbesar kedua dengan AS tahun lalu, dan sebagian besar didukung oleh penjualan kendaraan.
Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe telah menolak tuduhan itu, dan menegaskan fakta bahwa industri mobil Jepang di AS menyediakan pekerjaan bagi warga AS.
Kedua pemimpin "menekankan bahwa mereka tetap berkomitmen penuh untuk memperkuat hubungan ekonomi antara kedua negara dan di seluruh wilayah, berdasarkan aturan perdagangan bebas dan adil," seperti dikemukakan dalam pernyataan yangi dikutip Bloomberg, Sabtu (11/2/2017).