Bisnis.com, JAKARTA - Menyambut Hari Belanja Online Nasional 2016, MatahariMall menghadirkan berbagai promo dan diskon bagi konsumen serta menggandeng karyawannya untuk turut berkontribusi dalam kegiatan sosial.
MatahariMall menawarkan 12 Crazy Deals atau 12 promo pilihan bagi konsumen. Promo tersebut antara lain Happy Box yang memungkinkan pelanggan belanja produk fesyen dengan Rp12.000, tiket bioskop Rp12.000, dan berbagai diskon dari Groupon termasuk paket all you can eat, paket liburan, dan aktivitas lainnya.
Diskon ikonik 99% juga bakal kembali dilangsungkan khusus untuk produk smartphone dan action camera. Namun, berbeda dengan tahun lalu yang mendorong konsumen untuk adu cepat, maka kali ini konsumen membutuhkan penggunaan voucher khusus untuk menebus produk-produk tersebut.
“Persiapan kami untuk menghadapi lonjakan pengunjung sesungguhnya telah dimulai sejak Trip to SuperBOL yang dimulai sejak November 2016 guna menakar dan mengukur kapasitas situs kami,” ujar CEO MatahariMall Hadi Wenas dalam pernyataan resmi, Jumat (9/12/2016).
Perusahaan juga mengadakan program MatahariMallBerbagi yang melibatkan para karyawannya. Lewat program ini, konsumen berkesempatan bertemu langsung dengan para karyawan unggulan e-commerce tersebut, misalnya melalui Leadership Class bersama Hadi Wenas atau santap malam bersama Chairman MatahariMall Emirsyah Satar.
Konsumen dapat membeli token khusus seharga Rp12.000, sehingga semakin banyak token semakin besar pula untuk terpilih. Seluruh pendapatan dari program tersebut bakal didonasikan untuk korban gempa di Aceh.