Bisnis.com, JAKARTA--Nippon Paint kembali menghadirkan inovasi terbarunya melalui mesin tinting atau oplos bernama Colour Creations Pro (CCPro) Series yang dilengkapi dengan Colour Creations Machine (CCM) untuk cat dekoratif interior dan eksterior.
Jon Tan, CEO Decorative Nippon Paint Indonesia mengemukakan mesin CCPro Series yang baru diluncurkan pada tahun 2016 tersebut merupakan revolusi dalam industri cat dan pelapis yang memberikan solusi total pengecatan.
“CCPro Series dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan akan cat heavy duty dan protective coatings dalam berbagai warna mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga industri,” tuturnya di Jakarta, Senin (7/11).
Dia juga optimistis kehadiran CCPro Series dan CCM dinilai dapat mengubah pola konsumen dalam memilih cat, yang awalnya hanya menggunakan cat ready-mix atau cat biasa beralih ke cat tinting atau cat yang diolah melalui proses otomasi pencampuran warna dengan mesin tinting.
“Tentunya ini akan menghasilkan variasi warna tak terbatas dan khusus mesin tinting Nippon Paint dijamin 100% konsistensi dan akurasi warna,” katanya.
Seperti diketahui, mesin tinting CCPro Series dan CCM memiliki fungsi cerdas yang bukan hanya dapat menghasilkan ribuan warna, namun dalam berbagai volume (1 liter hingga 20 liter) untuk berbagai produk dengan fungsi yang spesifik, mulai dari cat tembok interior dan eksterior, kayu, besi, atap, hingga heavy duty dan protective coatings.
Disamping itu, Nippon Paint telah menghadirkan cat bertekstur seperti Nippon Momento yaitu cat yang memberikan efek tekstur 3D dalam berbagai warna.