Bisnis.com, SEMARANG—Pemerintah Thailand dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melakukan penjajakan kerja sama direct flight, untuk tujuan ke Candi Borobudur dan Prambanan saat Waisak.
Duta Besar Thailand untuk Indonesia HE Paskorn Siriyaphan mengatakan rencana Raja Thailand Bhumibol Adulyadej Agung (Rama IX) yang ingin berkunjung ke sejumlah tempat di Indonesia pada November mendatang, di antaranya Candi Prambanan dan Candi Borobudur.
“Saya harap kerja sama ini kedepan bisa terus berkembang, seperti dengan membuka direct flight Thailand-Jateng. Apalagi banyak warga Thailand yang tertarik dengan Borobudur,” ujarnya dalam keterangannya, Kamis (6/10).
Siriyaphan bercerita saat peringatan hari besar keagamaan Waisak yang digelar setiap tahun di Candi Borobudur dan Prambanan, ratusan biksu/ biksuni pasti datang berkunjung ke tempat itu. Belum lagi wisatawan Eropa yang bertandang ke Thailand biasanya melanjutkan perjalanannya melancong ke Indonesia, sehingga Thailand menjadi penghubung dengan negara ini.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyambut baik adanya kerja sama antara kedua daerah tersebut. Dia meminta Biro Otonomi Daerah dan Kerja Sama serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk menindaklanjuti kemungkinan pengembangan kerja sama itu.
“Kita coba kerja sama bilateral wisata dengan mereka, terutama wisata religi. Apalagi di sana prosentase umat Budhanya 90 persen. Makanya setelah pertemuan ini akan kita tindak lanjuti dengan membuka direct flight, bisa dari Bangkok-Solo atau Bangkok-Semarang,” katanya.
Gubernur juga mengungkapkan kerja sama yang dijalin tidak hanya pada sektor pariwisata tapi juga merambah ke bidang pertanian dan investasi lainnya. Selain itu muncul juga kerja sama penyelenggaraan pameran bersama baik di Bangkok dan di Jateng untuk memperkenalkan potensi unggulan masing-masing.