Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kemenperin Dalami Ekspor Produk Hilir CPO di Eropa

Kementerian Perindustrian menjajaki pendalaman pasar ekspor minyak kelapa sawit (CPO) di Belanda, khususnya subsektor industri hilir.nn
Pabrik pengolahan kelapa sawit/Ilustrasi-Bisnis
Pabrik pengolahan kelapa sawit/Ilustrasi-Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Perindustrian menjajaki pendalaman pasar ekspor minyak kelapa sawit (CPO) di Belanda, khususnya subsektor industri hilir.

Menteri Perindustrian Saleh Husin menyatakan pasar Uni Eropa menyerap lebih dari 20 persen ekspor CPO asal Indonesia dan produk turunannya.

Belanda telah lama menjadi mitra strategis Indonesia untuk bisnis kelapa sawit. Kota Rotterdam menjadi hub penting karena ekspor utama CPO ke Eropa dikirim melalui Pelabuhan Rotterdam, katanya dalamForum Bisnis dan Investasi Industri Hilir Kelapa Sawit di Rotterdam, Belanda, melalui keterangan pers, Sabtu (5/9/2015).

Dia menambahkan Indonesia merupakan produsen minyak sawit terbesar di dunia. Pada 2014, produksi minyak sawit mentah Indonesia, terdiri crude palm oil/CPO dan palm kernel oil/PKO, mencapai 35 juta ton dan diperkirakan terus meningkat hingga 45 juta ton pada tahun 2020.

Selain untuk pasar domestik, Indonesia juga mengapalkan produk perkebunan ini ke pasar ekspor. Sepanjang tahun 2014, volume ekspor minyak sawit mentah dan produk hilir seperti oleofood, oleokimia dan biodiesel mencapai lebih dari 23 juta ton.

Hilirisasi kelapa sawit, ujar Saleh, juga menjadi andalan pengembangan serta penguatan industri nasional. Selain itu, tuturnya, menarik lebih banyak investasi dan menciptakan nilai tambah kelapa sawit di dalam negeri.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arys Aditya

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper