Bisnis.com, JAKARTA- Aplikasi penyedia layanan ojek, GrabBike, hari ini (12/8/2015), merekrut lebih dari 5.000 pengendara ojek untuk bergabung.
Kiki Rizki, Country Head Marketing GrabTaxi Indonesia, mengatakan ada penetapan standar khusus untuk menyaring calon pengendara dan memberikan pelatihan yang memadai.
"Kita fokus ke penumpang bukan logistik, orang di Jakarta ini bagaimana bisa cepat melampaui kemacetan," ucapnya, dalam acara GrabBike Kingdom, Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (12/8/2015).
Dalam acara itu, calon pengendara melakukan registrasi dan pembagian ponsel pintar untuk mendukung aplikasi. Mereka juga dilatih penggunaan aplikasi pada ponsel pintar.
Selain itu, pelatihan dan penyuluhan berkendara yang aman dan pembagian kelengkapan atribut GrabBike seperti helm dan jaket.
"Yang kita seleksi awal, sekitar 3.000 orang mereka punya harus punya SIM, kita uji kelayakan kendaraan mereka, check background profil, termasuk ada tidaknya catatan kriminal ataupun lalu lintas," ucapnya.