Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daya Serap APBN Rendah, Pasar Mebel Lokal Terpukul

Pasar mebel dan kerajinan di dalam negeri mengalami penurunan sebesar 20% sepanjang semester pertama tahun ini dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Pengrajin mengecat kursi dari bahan baku rotan di sebuah industri kecil di Pekayon, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (10/6/2015). Pengrajin mengaku merasa kesulitan untuk memasarkan hasil kerajinan rotannya dan berharap pemda mendukung usaha mikro kecil menengah tersebut./Antara
Pengrajin mengecat kursi dari bahan baku rotan di sebuah industri kecil di Pekayon, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (10/6/2015). Pengrajin mengaku merasa kesulitan untuk memasarkan hasil kerajinan rotannya dan berharap pemda mendukung usaha mikro kecil menengah tersebut./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Pasar mebel dan kerajinan di dalam negeri mengalami penurunan sebesar 20% sepanjang semester pertama tahun ini dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sekretaris Jenderal Asosiasi Mebel dan Kerajinan Indonesia (AMKRI) Abdul Sobur mengatakan meskipun ada kenaikan 8% saat menjelang lebaran, secara keseluruhan daya serap sangat rendah pada tahun ini.

“Karena daya serap APBN rendah, per Juni saja hanya 24%. Sudah pasti dampaknya, perlambatan penjualan,” ujarnya, Selasa (4/8/2015).

Dia mengatakan penurunan sebesar 20% tersebut merupakan keseluruhan produk, baik produksi dalam negeri maupun impor. Menurutnya, saat ini pasar mebel dan kerajinan nasional didominasi hampir 60% oleh produk impor.

“Kalau produsen dalam negeri, mungkin sekitar 40%. Kita tidak bisa berkompetisi dengan China, harga mereka sudah baik,” katanya.

Dia mengatakan 90% dari produk impor tersebut merupakan buatan China, sedangkan sisa 10% berasal dari AS, Italia, Jerman dan lainnya.

Menurutnya, industri mebel dan kerajinan bisa menjadi barometer ekonomi di suatu negara sebab dalam kondisi bagaimana pun, kebutuhan atas mebel akan tetap ada seiring dengan adanya pembangunan gedung dan perumahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Shahnaz Yusuf
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper