Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Senin (29/6/2015).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya, mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:
Berita global
- Athena pada Jumat menolak proposal terbaru kreditornya untuk perpanjangan dana talangan. (Antara)
- Pemerintah Yunani menutup pelayanan perbankan dan menerapkan capital control atau pembatasan ke luar masuknya aliran dana dari dan ke Yunani. (Reuters)
- U. of Mich. Sentiment AS naik ke 96,1 dari 94,6. (Bloomberg)
- Industrial Production Jepang turun 4% YoY di Mei setelah tumbuh tipis 0,1% YoY di April. (Bloomberg)
Berita domestik
- Ketua Gabungan Perserikatan Pabrik Rokok Indonesia mengatakan hingga Mei 2015 produksi rokok turun 12,5% YoY akibat penurunan konsumsi. (Kompas)
- Pemerintah memastikan gaji ke-13/tunjungan Pegawai Negeri Sipil dan pensiunan akan dibayarkan pada Juli 2015. (Antara)
- Islamic Development Bank menawarkan bantuan pinjaman sebesar $5 miliar kepada Indonesia. (Antara)
- Wakil Presiden Jusuf Kalla melangsungkan rapat tentang penggunaan mata uang rupiah dengan empat menteri Kabinet Kerja di kantor Wapres di Jakarta, Jumat. (Antara)
- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengatakan, bank sentral akan mewajibkan seluruh bank untuk mengucurkan kredit untuk UKM mulai tahun ini. (Kompas)