Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta AirAsia untuk meningkatkan jumlah wisatawan mancanegara ke Indonesia.
Tony Fernandes, Chief Executive Officer (CEO) AirAsia, mengatakan dirinya diajak berdiskusi mengenai target kunjungan 20 juta wisatawan mancanegara dengan mempromosikan sejumlah wilayah Indonesia. Apalagi saat ini pemerintah juga menambah jumlah negara yang diberikan fasilitas bebas visa.
“Kami berbicara tentang apa yang harus dilakukan untuk mencapai target 20 juta wisatawan mancanegara,” katanya di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (2/4/2015).
Tony menuturkan AirAsia sendiri akan mempromosikan sejumlah daerah lain di Indonesia yang dapat menjadi tujuan alternatif bagi wisatawan mancanegara. Selama ini, turis mancanegara hanya mengenal Jakarta dan Bali saat ingin berkunjung ke dalam negeri.
Beberapa daerah yang akan dipromosikan AirAsia adalah Ambon, Rajaampat, dan Sorong yang memiliki pemandangan alam sebagai daya tarik utama wisatawan.
“Kami berbicara mengenai tujuan lain yang dapat dicapai dengan penerbangan langsung dari luar negeri untuk mewujudkannya. Kami pikir akan memperbanyak penerbangan ke Medan, Surabaya, dan Labuanbajo,” ujarnya.
Pemerintah saat ini memang sedang mengejar peningkatan jumlah wisatawan asing yang masuk Indonesia. Harapannya, pemerintah mendapat lebih banyak devisa dari belanja yang dikeluarkan turis setiap harinya.