Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Fluktuasi Harga, Picu HPE Barang Tambang Desember Turun

Harga Patokan Ekspor (HPE) pertambangan periode Desember 2014 mengalami penurunan, dipicu oleh adanya fluktuasi harga internasional.nn
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Harga Patokan Ekspor (HPE) pertambangan periode Desember 2014 mengalami penurunan, dipicu oleh adanya fluktuasi harga internasional.

"Fluktuasi harga internasional menyebabkan HPE produk tambang mengalami penurunan," ujar Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Partogi Pangaribuan, Minggu (30/11/2014).

Penetapan HPE tersebut ditetapkan dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 87/M-DAG/PER/11/2014 tentang Penetapan Harga Patokan Ekspor atas produk pertambangan hasil pengolahan yang dikenakan bea keluar, yang dikeluarkan Rabu (26/11/2014).

Produk pertambangan hasil pengolahan yang dikenakan bea keluar adalah konsentrat tembaga, konsentrat seng, konsentrat timbal, konsentrat besi, konsentrat mangan, konsentrat ilmenite serta konsentrat titanium lainnya.

Harga dasar perhitungan HPE bersumber dari Asian Metal untuk konsentrat besi, konsentrat mangan sedangkan konsentrat tembaga, konsentrat timbale, serta konsentrat seng berdasarkan London Metal Exchange (LME).

Dibandingkan dengan penetapan HPE periode November 2014 sebagian besar mengalami penurunan.

Konsentrat tembaga (Cu ≥ 15%) dengan harga rata-rata USD 1.789,31/WMT turun 0,69%, konsentrat bijih besi (hematit, magnetit, pirit) dengan kadar (Fe ≥ 62%) dengan harga rata-rata USD 71,29/WMT turun 3,40%, konsentrat bijih besi (gutit/laterit) dengan kadar (Fe ≥ 51%) dan (Al2O3 + SiO3) ≥ 10%) dengan harga rata-rata USD 21,87/WMT turun 2,17%, konsentrat timbal (Pb ≥ 57%) dengan harga rata-rata USD 833,13/WMT turun 2,37% dan konsentrat seng (Zn ≥ 52%) dengan harga rata-rata USD 567,47/WMT turun 0,77%.

Sementara itu konsentrat mangan (Mn ≥ 49%), konsentrat ilmenite dan konsentrat titanium lainnya tidak mengalami perubahan dibandingkan HPE periode sebelumnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper