Bisnis.com, JAKARTA - Terkait rencana pemerintahan Jokowi – JK yang akan menaikkan harga BBM nantinya, pengusaha ikan kaleng di Tanah Air belum akan mengambil tindakan menaikkan harga jual.
Ketua Harian Asosiasi Perusahaan Pengalengan Ikan Indonesia (Apiki) Ady Surya mengatakan belum bisa memperkirakan berapa kenaikan harga yang akan diambil pengusaha terhadap harga jual produk ikan kaleng di pasaran.
“Secara umum pengusaha tidak bersentuhan langsung dengan imbas kenaikan BBM nanti karena yang sangat berpengaruh itu adalah nelayan saat menangkap ikan, kalaupun yang akan meningkat yaitu biaya transportasi produk dari pabrik ke pasar,” katanya.
Kalaupun akan memutuskan untuk menaikkan harga jual, pihaknya juga akan melakukan penghitungan secara seksama, karena nilai jual produk mereka sangat berpengaruh terhadap konsumsi dan daya beli konsumen pada produk ikan kaleng.