Bisnis.com, BOGOR - PT Putra Adhi Prima, anak usaha Agung Podomoro Land, meluncurkan klaster terakhir di Vimala Hills Villa & Resort di Puncak, Bogor, Rabu (10/9/2014).
Sebagai klaster terakhir, Klaster The Everest terletak di lokasi cukup tinggi, yakni hingga 700 m di atas permukaan laut.
Saat ini Vimala Hills Villa & Resort telah merampungkan pembangunan dua klaster dari pengembangan tahap pertama.
Total klaster yang telah diluncurkan adalah 10 klaster, dan The Everest menjadi klaster ke-11 sekaligus klaster terakhir di kawasan seluas 100 ha tersebut.
Adapun klaster yang telah diluncurkan adalah Bromo, Pangrango, Semeru, Rinjani, Argapuro, Krakatau, Kilimanjaro, Kinabalu, Alpen, dan Himalaya.
Penyerahan kunci Klaster Bromo dan Pangrango pun turut dilakukan bersamaan dengan peluncuran Klaster The Everest