Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Senin (30/6/2014).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya, mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:
Berita global
- Consumer price inflation Jerman naik ke 0,3% YoY dari melemah 0,1% yoy (Investing.com)
- Consumer confidence Zona Eropa turun ke 8 dari 7,10 (Investing.com)
- PDB Inggris di kuartal I/2014 tercatat 0,8%, sama dengan angka kuartal sebelumnya (Investing.com)
Berita domestik
- Bank Indonesia menyatakan risiko tekanan inflasi pada semester II/2014 akan meningkat disebabkan oleh sejumlah faktor risiko yang berpotensi meningkatkan tekanan inflasi salah satunya dampak El Nino yang terjadi pada beras (Antara)
- Menteri Keuangan Chatib Basri memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS tidak lagi mengalami gejolak dan kembali stabil, seusai penyelenggaraan pemilihan umum presiden pada 9 Juli 2014 (Antara)
- BI mendukung langkah pemerintah melarang penggunaan mata uang dolar AS untuk transaksi di wilayah Indonesia termasuk kawasan Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta (Antara)