Bisnis.com, JAKARTA - Pertambangan pasir besi di sepanjang lahan pasir Kulonprogo diduga akan mengubah tingkat kesuburan lahan walaupun dilakukan reklamasi setelah pengambilan kandungan besi di dalamnya.
Keterangan resmi PT Jogja Magasa Iron (JMI) menyatakan bahwa lahan untuk pertanian justru akan lebih subur ketika kandungan besinya diambil dari pasir. PT JMI memiliki izin untuk menambang pasir besi di kawasan pesisir Kulonprogo namun hingga kini masih mendapatkan perlawanan dari petani.
Koordinator Divisi Perempuan dan Tambang Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) Siti Maemunah mengatakan lahan di sepanjang pesisir Kulonprogo selama ini sudah subur dengan adanya tanaman yang dihasilkan dari para petani.
Upaya perlawanan terhadap rencana pertambangan pasir besi hingga kini masih dilakukan oleh Paguyuban Petani Lahan Pantai (PPLP). Menurut PPLP, para petani di lahan tersebut memilih untuk bertani dibandingkan menerima pertambangan pasir besi.