Bisnis.com, JAKARTA – Prima Propertindo Group mengelontorkan investasi Rp130 miliar untuk membangun proyek vila dan hotel di Kawasan Nusa Dua Bali.
Ronny Tandanu, Direktur Marketing Prima Propertindo Group, mengatakan proyek bernama Agranusa Signature Villa (vilatel - vila hotel) dan The Nest Hotel (kondominium hotel) tersebut akan dikerjakan mulai Oktober 2013, dan ditargetkan beroperasi pada 2015.
“Bali adalah surga wisata, dengan demikian bisnis perhotelan adalah bisnis yang cukup menjanjikan. Investor bisa mendapatkan investasi melalui yield dan capital gain,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Jumat (6/9/2013).
Prima Propertindo optimis jika investasi dapat diperoleh investor dengan baik mengingat kondisi Bali yang memiliki banyak tujuan wisata, seperti kawasan Bali Tourism Development Centre (BTDC), Tanjung Benoa water sport, pulau penyu, pantai Pandawa dan beberapa pantai-pantai indah di kawasan Nusa Dua – Jimbaran lainnya.
Ronny mengatakan investor bakal mendapat Return on Investment (ROI) fixed 8.5% untuk 5 tahun pertama operasional sehingga menjadi total 42.5%. Mulai dari tahun ke-6 memakai sistem revenue sharing, di mana investor mendapatkan 42.5% dari total pendapatan.
“Kedua proyek ini akan dikelola oleh Prasanthi Hotels & Resorts. Agranusa Signature Villa dan The Nest Hotel akan beroperasi di standar hotel bintang 4,” tuturnya.
Selain fixed ROI, investor juga akan memperoleh 21 poin free stay per tahun dan juga mendapatkan hadiah langsung seperti 1 unit Honda Brio, 1 unit Kawasaki Ninja, puluhan iPad mini dan kamera Samsung.
Investor juga mendapatkan buyback guarantee di tahun ke-6 sebesar 100% atau tahun ke-11 sebesar 150%. “Bahkan saat ini seluruh produk kami baik Agranusa Signature Villa dan The Nest Condotel telah terjual 90% sebelum di-launching,” kata Ronny.
The Nest Hotel dipasarkan dengan harga mulai dari harga Rp1,3 miliar, sementara Agranusa Signature Villa dipasarkan dengan harga mulai Rp3,4 miliar.
Prima Propertindo Tanam Rp130 Miliar Bangun Vilatel dan Kondotel di Bali
Bisnis.com, JAKARTA – Prima Propertindo Group mengelontorkan investasi Rp130 miliar untuk membangun proyek vila dan hotel di Kawasan Nusa Dua Bali.Ronny Tandanu, Direktur Marketing Prima Propertindo Group, mengatakan proyek bernama Agranusa Signature
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Peni Widarti
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
4 menit yang lalu