Bisnis.com, NANNING, Guangxi—Kementerian Perdagangan memboyong sejumlah perusahaan industri kecil dan menengah (IKM) dari Indonesia untuk berpartisipasi dalam China-Asean Expo 2013 di Nanning, Guangxi, yang akan dilaksanakan 3-7 September mendatang.
China–Asean Expo (Caexpo) merupakan pameran tahunan bertaraf internasional yang diadakan bersamaan dengan Pertemuan Tingkat Tinggi China–Asean. Pameran ini bertujuan meningkatkan hubungan perdagangan, investasi, dan jasa di antara China dan Asean.
Direktur Pengembangan Promosi dan Citra Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Pradnyawati mengungkapkan lebih dari 50 perusahaan nasional ikut dalam pameran ini.
“Sekitar 90% di antaranya adalah IKM,” ujar Pradnyawati, Minggu (1/9/2013).
Selain membawa sejumlah perusahaan IKM, pameran kali ini juga diikuti oleh beberapa instansi pemerintahan daerah, yakni Dinas Perindag Riau, Dinas Perindag Papua Barat, Pemda Kabupaten Keerom, dan Dinas Pariwisata Yogyakarta.
Dua asosiasi pengusaha, yakni Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI) dan Asosiasi Pengembangan Industri Kerajinan Republik Indonesia (Apikri) juga turut serta di dalamnya.