Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PELABUHAN KALIBARU: Kemenhub tuntaskan negosiasi biaya konsesi

 

 

JAKARTA: Kementerian Perhubungan tengah menyelesaikan negosiasi untuk menentukan biaya konsensi atau concession fee atas Terminal Petikemas Kalibaru atau New Priok Port, Tanjung Priok Jakarta.

 

Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Leon Muhammad mengatakan pihaknya belum bisa menginformasikan secara ditel pembahasan konsesi tersebut kepada media mengingat masih dalam pembahasan pekan ini.

 

“Kami masih negosiasi, pasti ada consession fee sesuai dengan ketentuan dalam Perpres. Makanya kami bernegosiasi, itu kan amanat dari Perpres. Karena proyek Kalibaru kami over ke mereka [Pelindo II]. Jadi ada fee yang mereka kasih,” katanya usai menjadi pembiacra di Indonesia International Infrastrukture Conference and Exhibition 2012, di Jakarta, Rabu (29/8//2012).

 

Leon, yang sebelumnya menjabat Dirjen Perhubungan Laut ini, mengatakan secara angka negosiasi sudah ada tetapi belum bisa diinformasikan besaran fee tersebut. Dia mengatakan yang harus diperhatikan dari adalah payback period serta enjoy period dari proyek tersebut.

 

Pihaknya berkonsultasi dengan tim independen mengenai payback period dan enjoy period dari Terminal Kalibaru. Artinya biaya konsesi yang mesti diberikan PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II) kepada pemerintah juga nantinya akan memperhitungkan berapa keuntungan BUMN pelabuhan itu atas proyek tersebut.

 

“Dalam waktu dekat ini selesailah, sesuai dengan masa konsesi. Kami akan hitung, termasuk dikalikan keuntungan yang mereka [Pelindo II] nikmati, kan pembangunan mereka yang urus dan mereka yang mencari pendanaan juga,” katanya.

 

Sebelumnya, Pelindo II menyebutkan masa konsensi Terminal Petikemas Kalibaru yang disepakati antara Kementerian Perhubungan dan Pelindo II pada tahap pertama selama 70 tahun.(msb)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hery Trianto
Sumber : M. Tahir Saleh

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper