Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AKSI EMITEN: Nusantara Infrastructure akuisisi sektor pelabuhan

JAKARTA: PT Nusantara Infrastructure Tbk berekspansi ke proyek infrastruktur di sektor pelabuhan dengan resmi mengakuisisi kepemilikan 39% saham PT Inti Sentosa Alam Bahtera pemilik Pelabuhan Panjang, Provinsi Lampung.Kepemilikan itu setara dengan US$10

JAKARTA: PT Nusantara Infrastructure Tbk berekspansi ke proyek infrastruktur di sektor pelabuhan dengan resmi mengakuisisi kepemilikan 39% saham PT Inti Sentosa Alam Bahtera pemilik Pelabuhan Panjang, Provinsi Lampung.Kepemilikan itu setara dengan US$10 juta-US$11 juta dari nilai keseluruhan yang mencapai sekitar US$30 juta. Penandatanganan Sale Purchase Agreement antara PT Portco Infranusantara, anak usaha Nusantara Infrastructure dengan PT Inti Sentosa Alam Bahtera dilaksanakan Selasa, 3 April 2012.Presdir PT Nusantara Infrastructure M Ramdani Basri mengatakan akuisisi sektor pelabuhan ini semakin menunjukan komitmen perusahaan untuk menggarap proyek infrastruktur secara keseluruhan, tidak hanya di sektor jalan tol.Selain itu, sambungnya, sebagai pemilik saham NI berhasil mewujudkan rencana strategis perusahaan sebagai salah satu investor sekaligus operator pelabuhan umum swasta pertama di Indonesia."Ke depan, akan terus memainkan peran sebagai pelaku utama di bidang investasi sekaligus operator dalam proyek penting bidang infrastruktur," ucapnya dalam konferensi pers, hari ini, Rabu, 4 April 2012.Ramdani yakin dengan masuknya perseroan menjadi salah satu pemilik saham akan memberi nilai tambah pada produktivitas dan perluasan pelabuhan. Setidaknya dalam beberapa tahun ke depan, NI siap untuk menginvestasikan anggaran sebesar US$10 juta hingga US$15 juta."Pasti akan ada nilai tambah yang kami berikan untuk rencana perluasan ke depan sekitar US$10 juta hingga US$15 juta, sesuai permintaan," tuturnya. (tw) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nadya Kurnia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper