Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jasa Marga (JSMR) Pastikan Tol Balsam Menuju IKN Beroperasi Penuh Saat Nataru

jasa Marga memastikan ruas tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) bakal beroperasi efektif selama momentum Nataru
Suasana panggung kehormatan di Lapangan Upacara Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, yang menjadi lokasi bagi tamu VVIP dalam agenda peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, Sabtu (17/8/2024). ANTARA/Andi Firdaus
Suasana panggung kehormatan di Lapangan Upacara Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, yang menjadi lokasi bagi tamu VVIP dalam agenda peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, Sabtu (17/8/2024). ANTARA/Andi Firdaus

Bisnis.com, JAKARTA – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) memastikan ruas tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) yang menjadi kelolaan anak usahanya yakni Jasamarga Nusantara Tollroad bakal beroperasi efektif selama momentum Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Corporate Communication & Community Development Group Head JSMR, Lisye Octaviana menjelaskan bahwa khusus pada ruas Tol Balsam yang terintegrasi dengan Tol Akses IKN selama momen Nataru telah ditingkatkan keberfungsiannya guna menunjang perjalanan menuju IKN.

“Kita pastikan keberfungsian di gerbang tol Karang Joang yang nanti itu akan menjadi akses menuju tol IKN kita pastikan berfungsi 100% secara optimal,” jelasnya dalam Konferensi Pers di Kantor Jasa Marga Toll Road Command Center (JMTC), Jumat (13/12/2024).

Di samping itu, Lisye juga menambahkan bakal melakukan pemasangan ramu-rambu lalu lintas sebagai bentuk tambahan informasi bagi para pengendara.

Pada saat yang sama, Lisye juga tak menutup kemungkinan akan mengimplementasikan sistem rekayasa lalu lintas apabila nantinya dibutuhkan.

“Dan apabila ada rekayasa yang diperlukan ini juga kita akan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian dan Dinas Perhubungan setempat,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Tol Balsam yang dikelola oleh JSMR memang saat ini telah terintegrasi dengan Akses Tol IKN yang tengah dibangun oleh pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Sebelumnya, Direktur Sistem dan Strategi Penyelenggaraan Jalan dan Jembatan Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PU, Reiza Setiawan mengungkap seluruh Tol Akses IKN akan tersambung penuh pada 2027.

“Pak Presiden akan pindah ke 2028, masuk sekitar di 2027, tol dari Sepinggan sampai ke IKN akan nyambung, dan sekitar 50 menit saja waktu perjalanan,” kata Reiza saat ditemui di Kantor OIKN, Senin (9/12/2024). 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper