Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kaca Depan Retak, Penerbangan Singapore Airlines ke Tokyo Dialihkan ke Taipei

Penerbangan pesawat Singapore Airlines (SIA) menuju Tokyo dialihkan ke Taipei usai mengalami insiden kaca depan retak di tengah penerbangan
Ilustrasi pesawat Singapore Airlines. Sebuah pesawat Singapore Airlines terlihat di landasan pacu setelah melakukan pendaratan darurat di Bandara Internasional Suvarnabhumi Bangkok, Thailand, 21 Mei 2024. Pongsakornr Rodphai / Handout via REUTERS
Ilustrasi pesawat Singapore Airlines. Sebuah pesawat Singapore Airlines terlihat di landasan pacu setelah melakukan pendaratan darurat di Bandara Internasional Suvarnabhumi Bangkok, Thailand, 21 Mei 2024. Pongsakornr Rodphai / Handout via REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA - Penerbangan pesawat Singapore Airlines (SIA) berjenis Boeing 777-300ER menuju Tokyo dialihkan ke Taipei, Taiwan pada Senin (28/10/2024) usai mengalami insiden kaca depan retak di tengah penerbangan.

Dilansir dari CNA, Penerbangan SQ636, dengan 249 penumpang dan 17 awak pesawat, lepas landas dari Bandara Changi pukul 23.07 pada hari Minggu dan dijadwalkan mendarat di Bandara Haneda pukul 06.20 pada Senin.

Namun kaca depan yang retak membuat pesawat harus dialihkan ke Bandara Internasional Taoyuan dan mendarat dengan lancar sekitar pukul 4 pagi. Akomodasi hotel juga telah diatur untuk pelanggan terdampak.

"SIA dengan tulus meminta maaf kepada semua pelanggan yang terkena dampak atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan," kata juru bicara.

Penerbangan telah diubah nomornya menjadi SQ9876 dan akan berangkat dari Taipei menuju Tokyo pukul 8.30 malam. Pesawat itu dijadwalkan tiba di Bandara Haneda pukul 12.30 dini hari pada Selasa, dengan penundaan sekitar 18 jam.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper