Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Resmi! Eks Direktur Jasa Marga Reynaldi Hermansyah Jadi Dirut Baru PT SMI

Menkeu Sri Mulyani melantik mantan Dirkeu Jasa Marga (JSMR) Reynaldi Hermansyah sebagai Direktur Utama PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI).
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melantik Reynaldi Hermansyah sebagai Direktur Utama dan Direktur Operasional dan Keuangan Ibu Aradita Priyanti dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) di Kantor Pusat Kementerian Keuangan, Selasa (13/8/2024) - Dok. Kemenkeu.
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melantik Reynaldi Hermansyah sebagai Direktur Utama dan Direktur Operasional dan Keuangan Ibu Aradita Priyanti dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) di Kantor Pusat Kementerian Keuangan, Selasa (13/8/2024) - Dok. Kemenkeu.

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani melantik mantan Direktur Keuangan PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Reynaldi Hermansyah sebagai Direktur Utama PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) atau PT SMI di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat pada Selasa (13/8/2024).

Reynaldi Hermansyah sendiri merupakan Chief Financial Officer (CFO) alias PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) periode 2006 hingga 2016. Dia kemudian menjabat CFO PT Pembangunan Jaya Infrastruktur sejak 2016 hingga 2019.

Sejak 2019, Reynaldi menjabat sebagai Presiden Direktur PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF), hingga kemudian mendapatkan mandat untuk memimpin PT SMI.

Sri Mulyani mengingatkan kepada jajaran direksi baru PT SMI bahwa selama ini kinerja perusahaan plat merah sektor pembiayaan infrastruktur itu sudah baik.

Kendati demikian, dia juga ingin PT SMI terus berinovasi dan mencari solusi strategis untuk permasalahan pembangunan daerah, termasuk pendidikan dan kesehatan.

Your mission is to deliver development [Misi Anda adalah untuk mempersembahkan pembangunan]. Saya akui itu tantangan yang sangat kompleks dan tidak mudah, tapi saya akan sampaikan itu adalah tantangan yang mengasyikkan," kata Sri Mulyani usai melantik jajaran direksi PT SMI, dikutip dari situs Kemenkeu, Rabu (14/8/2024).

Bendahara negara ini meyakini kolaborasi antara Kementerian Keuangan dengan PT SMI menjadi sangat penting dalam merumuskan strategi holistik untuk pembiayaan pembangunan. Dia pun berharap PT SMI bisa terus meningkatkan capaiannya secara kompeten, mulai dari membuat kebijakan, regulasi, hingga instrumen.

Untuk itu, Menkeu meminta kepada seluruh jajaran direksi PT SMI yang baru untuk terus menjaga passion dan menjalankan good governance agar dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan Indonesia yang berkelanjutan.

“Passionate [bersemangat] dalam menjalankan tugas, leadership teamwork [kepemimpinan kerja sama tim] itu untuk jaga tata kelola, dan bottom line [yang harus digarisbawahi] tidak boleh compromise [kompromi]. Dari sisi keuangan tetap menjaga kesehatan dari PT SMI sehingga dia bisa menjalankan development mission [misi pembangunan] tadi,” tutup Sri Mulyani.

Pada kesempatan yang sama, dia juga melantik Aradita Priyanti sebagai Direktur Operasional dan Keuangan PT SMI. Dia turut berterima kasih kepada pimpinan direksi lama PT SMI yang selesai jalankan tugasnya, Edwin Syahruzad dan Darwin Trisna Djajawinata.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper