Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Realisasi Investasi Semester I/2024 Tembus Rp829,9 Triliun, 50,3% dari Target

Realisasi investasi semester I/2024 mencapai 50,3% dari target yang ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebesar Rp1.650 triliun.
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dalam konferensi pers pemaparan realisasi investasi kuartal II/2024, Senin (29/7/2024).
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dalam konferensi pers pemaparan realisasi investasi kuartal II/2024, Senin (29/7/2024).

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi mencapai Rp829,9 triliun sepanjang semester I/2024.

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan, realisasi tersebut setara dengan 67% dari target Renstra yang sebesar Rp1.239,3 triliun, juga mencapai 50,3% dari target yang ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebesar Rp1.650 triliun.

“Alhamdulillah satu semester sekarang kita sudah mencapai Rp829,9 triliun, tumbuh 22,3% [secara tahunan],” katanya dalam konferensi pers, Senin (29/7/2024).

Bahlil mengatakan, realisasi investasi pada semester I/2024 tersebut telah menyerap sebanyak 1,22 juta tenaga kerja.

Dia merincikan, realisasi penanaman modal asing (PMA) sepanjang semester I/2024 mencapai Rp421,7 triliun, tumbuh 16,1% secara tahunan.

Sementara itu, realisasi penanaman modal dalam negeri (PMDN) tercatat lebih rendah, yaitu sebesar Rp408,2 triliun atau tumbuh 29,4% yoy.

Berdasarkan lokasi, realisasi investasi di Pulau Jawa tercatat mencapai Rp413,7 triliun, tumbuh 27,8% secara tahunan. 

Di sisi lain, investasi di luar Pulau Jawa tercatat sedikit lebih tinggi, dengan realisasi mencapai Rp416,2 triliun atau tumbuh 17,3% yoy.

Berdasarkan sektornya, realisasi investasi tertinggi tercatat pada sektor industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya sebesar Rp122,2 triliun, diikuti sektor transportasi, gudang, dan telekomunikasi Rp89,2 triliun, dan sektor pertambangan Rp87,9 triliun. 

Sementara berdasarkan lokasinya, realisasi investasi sepanjang semester I/2024 tertinggi tercatat di Jawa Barat Rp128,3 triliun, DKI Jakarta sebesar Rp120,4 triliun, Jawa Timur Rp71,7 triliun, Sulawesi Tengah Rp59,8 triliun, dan Banten Rp58,3 triliun.

Bahlil mengatakan, berdasarkan negaranya, investasi terbesar sepanjang semester I/2024 adalah dari Singapura sebesar US$8,9 miliar, China US$3,9 miliar, Hong Kong US$3,8 miliar, Amerika Serikat US$2 miliar, dan Jepang US$1,8 miliar. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper