Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produksi Pabrik Boeing 737 MAX Mulai Mengalami Peningkatan

Boeing mulai meningkatkan produksi pabrik Boeing 737 Max yang disorot karena masalah keselamatan
Boeing 737 MAX. Dok Boeing
Boeing 737 MAX. Dok Boeing

Bisnis.com, JAKARTA - Boeing dikabarkan mengalami peningkatan signifikan dalam produksi di pabrik 737 MAX.

Hal itu disampaikan kepala pesawat komersial barunya Stephanie Pope, di tengah perusahaan pembuat pesawat AS tersebut berjuang untuk mengatasi krisis keselamatan.

Pope menyampaikan hal tersebut menjelang Farnborough Airshow minggu ini, dan itu adalah pertama kalinya Stephanie Pope berbicara kepada wartawan sejak dia ditunjuk awal tahun ini.

Boeing terperosok dalam krisis setelah panel pintu pada pesawat 737 MAX 9 meledak di udara pada bulan Januari, memicu perlambatan produksi pesawat terlarisnya serta meningkatkan pengawasan peraturan dan hukum.

Boeing juga mengaku bersalah atas tuduhan konspirasi penipuan kriminal atas penyelidikan terkait dua kecelakaan fatal 737 MAX sebelumnya.

"Perusahaan melihat peningkatan signifikan dalam aliran pabrik 737 kami,” kata Pope dilansir dari reuters.

Pope menjadi CEO divisi komersial Boeing sebagai bagian dari perombakan manajemen yang lebih luas yang akan mengakibatkan CEO David Calhoun mengundurkan diri pada akhir tahun.

Pope mengulangi pernyataan perusahaan bahwa pembuat pesawat tersebut mengharapkan untuk mengembalikan produksi MAX ke tingkat sekitar 38 per bulan pada akhir tahun 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper