Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dubes Kazakhstan Serzhan Abdykarimov Puji Kemajuan Hubungan Bilateral dengan RI

Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov mencatat kemajuan dalam perkembangan hubungan bilateral yang telah berlangsung selama 30 tahun.
Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov menyampaikan pidato dalam pertemuan Kazakhstan-Indonesia Discussion Club ”30 Years of Diplomatic Ties, Reflecting on the Past, Navigating the Present, and Envisioning a Shared Future” di Jakarta, Rabu (6/12/2023)./dok. Kedutaan Kazakhstan
Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov menyampaikan pidato dalam pertemuan Kazakhstan-Indonesia Discussion Club ”30 Years of Diplomatic Ties, Reflecting on the Past, Navigating the Present, and Envisioning a Shared Future” di Jakarta, Rabu (6/12/2023)./dok. Kedutaan Kazakhstan

Bisnis.com, JAKARTA – Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Serzhan Abdykarimov mencatat kemajuan dalam perkembangan hubungan bilateral Indonesia-Kazakhstan yang telah berlangsung selama 30 tahun.

Dubes Abdykarimov menjelaskan perkembangan hubungan ini ditunjukkan oleh adanya peningkatan perdagangan yang substansial, perjalanan wisatawan, kontak bisnis dan manusia, serta pengembangan dialog politik.

Perkembangan ini juga dikonfirmasi dalam pertemuan terakhir Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev dan Presiden Joko Widodo saat KTT Perubahan Iklim Conference of Parties (COP28) pada 2 Desember 2023 lalu.

Abdykarimov menyebutkan hubungan bilateral kedua negara berkembang pesat dalam 30 tahun terakhir. Volume perdagangan Indonesia-Kazakhstan naik 19 kali lipat dalam 19 tahun terakhir dari US$19 juta atau Rp295,9 miliar pada 2004, menjadi US$400 juta (Rp6,21 triliun) pada 2022.

"Hanya dalam sembilan bulan pertama tahun 2023, volume perdagangan kedua negara sudah mencapai US$240 juta,” ungkap Abdykarimov dalam keterangan resminya, Jumat (8/12/2023).

Abdykarimov mengapresiasi peran aktif dunia usaha Indonesia di Kazakhstan, yang kaya energi dan memiliki per kapita dua kali lebih besar dari Indonesia dan luas wilayah 1,4 kali lebih luas dari Indonesia tapi berpenduduk hanya sekitar 1/13 jumlah penduduk Indonesia.

"Sejak 1992, Kazakhstan berhasil menarik investasi asing langsung dari Indonesia sampai senilai US$510 juta (Rp7,92 triliun)," jelasnya.

Dia mengajak pengusaha Indonesia aktif menanamkan modal di Kazakhstan dan memanfaatkan pasar ekonomi yang besar serta posisi strategis Kazakhstan di Asia Tengah dan kawasan Eurasia (Eropa-Asia).

Menurutnya, Kazakhstan adalah penghubung penting Asia Tengah, dengan memiliki 13 koridor transit yang sudah menggelontorkan dana investasi sebesar 35 miliar dolar AS (Rp543,3 triliun) untuk infrastruktur transportasi dan transit dalam 15 tahun terakhir.

"Ini menjadi daya tarik investasi dan menawarkan pintu gerbang tak terkira nilainya bagi para eksportir Indonesia," kata Abdykarimov.

Diplomat tersebut mengatakan, sebagai ekonomi terbesar di Asia Tengah, Kazakhstan menyumbang lebih dari setengah PDB wilayah tersebut dan diakui memiliki iklim investasi paling menguntungkan di kawasan itu.

Sejak merdeka, negara ini telah menarik investasi langsung asing lebih dari US$400 miliar, yang merupakan sekitar 70% dari FDI ke Asia Tengah. Pengembangan penting dalam hal ini adalah pendirian Astana International Financial Centre pada tahun 2018 yang beroperasi di bawah Hukum Umum Inggris untuk mengubah Astana menjadi pusat keuangan regional.

Abdykarimov juga menyinggung pertumbuhan ekonomi Kazakhstan di 2023. PDB Kazakhstan diproyeksikan tumbuh 5% hingga akhir 2023.

”Pemerintah sedang berambisi untuk menggandakan ekonomi menjadi US$450 miliar pada 2029. Antara 2022 dan 2023 saja, Kazakhstan menarik FDI sebesar US$41 miliar, dengan rencana menarik setidaknya $150 miliar lagi hingga 2029,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper