Bisnis.com, JAKARTA - Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berencana membangun 10 kota inovasi yang tersebar di seluruh Indonesia, jika nantinya keluar sebagai pemenang dalam Pilpres 2024.
Hal tersebut diungkapkan Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko, dalam paparannya pada Indonesia Digital Summit 2023, Selasa (28/11/2023).
“Digital harus berkaki ke analog. Kaki analog apa? 10 kota inovasi yang mau dibangun Pak Prabowo-Gibran karena tantangan kita secara dampak sosial, ekonomi, budaya, luar biasa perubahannya,” kata Budiman, Selasa (28/11/2023).
Budiman menilai, jika Indonesia tidak berhati-hati dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut, bukan tidak mungkin Indonesia akan irrelevant sebagai sebuah bangsa.
Untuk itu, pembentukan Ibu Kota Nusantara (IKN) dipandang penting bagi TKN Prabowo-Gibran, lantaran ibu kota baru dapat menjadi wadah analog bagi pusat ekonomi digital.
“IKN sebagai integrator dan agregator ekosistem digital untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan, melindungi segenap bangsa Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujarnya.
Baca Juga
Lalu, akan ada 98 kota se-Indonesia yang menjadi akselerator pembangunan ekosistem digital Indonesia hingga terhubung dengan global dan 416 kabupaten yang menjadi stabilisator dan fasilitator pembangunan ekosistem digital Indonesia guna menjaga keberlanjutan ekosistem.
Sementara, ada 74.961 desa yang merupakan dinamisator basis produksi, sumber daya manusia, dan penyerap pasar awal untuk berbagai hasil inovasi teknologi digital karya anak bangsa. Budiman menuturkan, 10 kota tersebut nantinya akan tersebar di seluruh Indonesia.
Berikut 10 kota inovasi yang didesain oleh Prabowo-Gibran:
-
IKN - industri genome & nanotechnology
-
Sumatra 1 - industri chips & neuroscience
-
Sumatra 2 - industri IOT & sensors
-
Jawa 1 - industri AI & teknologi komputasi
-
Jawa 2 - industri mobile devices & VR/AR
-
Jawa 3 - industri robotics & autonomous vehicles
-
Bali - industri human computer interface & social media
-
Sulawesi - industri biotechnology & agricultures
-
Maluku - energy storage industries
-
Papua - industri satellite & connectivity