Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Viral Detik-detik Pria Nekat Curi BBM dari Truk Pertamina yang Terkena Macet

Viral seorang pria nekat mengambil bensin dari truk Pertamina yang terjebak macet di Jakarta Utara.
Tangkapan layar video viral seorang pria mengambil bensin dari truk Pertamina/Twitter
Tangkapan layar video viral seorang pria mengambil bensin dari truk Pertamina/Twitter

Bisnis.com, SOLO - Aksi seorang pria tak dikenal yang nekat mencuri bahan bakar minyak (BBM) langsung dari truk Pertamina, viral di media sosial.

Pria tersebut membuka keran dari truk pengakut BBM dan mulai mengucurkan bensin ke botol dan plastik yang dibawanya.

Aksinya itu dilakukan saat truk Pertamina terjebak macet di daerah Plumpang, Jakarta Utama. Meskipun belum diketahui kapan persisnya kejadian itu berlangsung.

Pria yang mencuri bensin dari truk tangki pertamina itu pun terekam kamera dan akhirnya viral di media sosial.

Salah satu akun di Twitter, @Pai_C1, turut mengunggah video tersebut pada Jumat (16/6/2023). Ia pun berspekulasi bahwa aksi tersebut kemungkinan adalah jatah preman atau japrem.

Dari video yang beredar, pria yang diduga preman tersebut masih mencoba untuk mengambil bensin meski truk Pertamina berwarna biru itu sudah melaju.

Pihak kepolisian pun langsung melakukan penyelidikan terkiat insiden yang dinilai membahayakan ini. Mereka pun berharap pelaku segera ditangkap karena melakukan perbuatan ilegal.

Netizen pun turut memberikan komentar mengenai kejadian yang viral di media sosial ini. Mereka berpendapat bahwa kejadian ini sudah kerap terjadi dari tahun ke tahun.

"Sudah dari dulu in . Kirain dah gak ada," komentar seorang netizen. 

Ada juga netizen yang menjelaskan bahwa kejadian ini sering dilakukan oleh seseorang yang disebut tukang tiris. 

"Yang diambil sisa BBM, truk Pertamina itu sedang pulang ke depo Plumpang. Saya pernah tanya langsung ke pengumpulnya waktu nambal ban motor saya, nanti mereka jual eceran,"

"ini mah biasa di Sunter mau ke Priok, biasanya yang diambil sisanya yang ada di selang. Mereka kumpulin trus dijual bensin jadi bensin eceran,"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper