Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mengungkap daftar 10 negara dengan realisasi investasi terbesar di Indonesia sepanjang Januari hingga September 2022.
Dalam Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda, Selasa (17/1/2023), Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia menyatakan bahwa Singapura merupakan negara dengan realisasi investasi terbesar di Indonesia pada tahun lalu.
Dia menuturkan bahwa tren realisasi investasi Singapura terus menanjak. Dibandingkan dengan tahun 2021, nilai investasi dari The Lion City hingga September lalu meningkat 12,27 persen secara tahunan atau dari sebelumnya senilai US$9.390,1 juta.
Adapun posisi kedua ditempati oleh China yang mencatatkan nilai investasi sebesar US$5.186,9 juta. Realisasi ini melesat 64 persen year-on-year (yoy) atau dari US$3.160,4 pada 2021.
Di peringkat ketiga ada Hong Kong yang mencatatkan realisasi investasi senilai US$ 3.914,8 juta sepanjang Januari – September 2022. Dibandingkan tahun 2021, realisasi ini melemah 15 persen.
Jepang dan Malaysia bertengger di posisi keempat serta kelima dengan realisasi investasi masing-masing sebesar US$2.769,6 juta dan US$2.218,3 juta. Perolehan Jepang naik 22 persen secara tahunan, sementara Malaysia melonjak 63 persen yoy.
Baca Juga
Adapun Jepang dan Malaysia menggeser posisi Amerika Serikat (AS) yang pada tahun 2021 menempati peringkat keempat negara dengan realisasi terbesar di Tanah Air.
Sepanjang Januari – September 2022, AS membenamkan investasi senilai US$2.123,5 juta atau melemah 16 persen secara tahunan yang mencatatkan nilai US$2.537,2 juta.
Sementara itu, Inggris masuk ke dalam daftar 10 besar negara dengan investasi terbesar di Indonesia pada 2022, setelah dalam kurun tiga tahun terakhir absen dari daftar 10 negara dengan penanaman modal terbesar.
“Kalau dulu kita dipermainkan oleh negara-negara ini, sekarang kita yang memainkan agar mereka lebih kompetitif,” kata Bahlil.
Berikut 10 negara dengan nilai investasi terbesar di Indonesia Januari – September 2022:
Nomor |
Negara |
Nilai Investasi Jan-Sep 2022 (US$ Juta) |
2021 (US$ Juta) |
YoY |
1 |
Singapura |
10.542,70 |
9.390,10 |
12% |
2 |
China |
5.186,90 |
3.160,40 |
64% |
3 |
Hong Kong |
3.914,80 |
4.609,30 |
-15% |
4 |
Jepang |
2.769,60 |
2.263,20 |
22% |
5 |
Malaysia |
2.218,30 |
1.364,30 |
63% |
6 |
Amerika Serikat |
2.123,50 |
2.537,20 |
-16% |
7 |
Korea Selatan |
1.665,70 |
1.640,20 |
2% |
8 |
Belanda |
1.096,50 |
1.761,60 |
-38% |
9 |
Bermuda |
761,20 |
674,40 |
13% |
10 |
Inggris |
507,70 |
- |
- |