Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BSU Desember 2022 yang Tak Diambil Bakal Hangus, Begini Cara Cek Penerimanya Pakai HP!

BSU yang tak segera diambil akan hangus. Berikut ini adalah cara mencairkannya.
Ilustrasi uang bansos
Ilustrasi uang bansos

Bisnis.com, SOLO - Pencarian BSU untuk pekerja yang memenuhi syarat masih akan berlanjut hingga Desember 2022.

Akan tetapi, pencairan terakhir BSU akan ditutup per 20 Desember mendatang. Jika pekerja terdaftar tidak segera mengambil uang bantuannya, maka BSU tersebut akan hangus.

Meski demikian, BSU tahap akhir ini tidak disalurkan langsung ke rekening penerima melainkan melalui Kantos POS terdekat.

Jumlah bantuan yang diberikan pemerintah juga masih sama, yakni Rp600 ribu per orang tanpa potongan apapun.

Jika kamu termasuk ke dalam pekerja yang belum mendapat BSU, coba cek apakah namamu termasuk ke dalam penerima bulan Desember ini.

Kalau iya, maka kamu harus segera mengambilnya ke kantor POS terdekat.

Cara cek penerima BSU bulan Desember 2022:

1. Klik https://bsu.kemnaker.go.id/.

2. Silahkan mendaftar jika belum terdaftar.

3. Lengkapi profil dan informasi yang diperlukan.

4. Klik menu Siap Kerja di pojok kiri atas

5. Bagi penerima manfaat yang sesuai dengan kriteria, maka akan muncul pemberitahuan dengan tanda hijau dan keterangan bahwa Anda telah ditetapkan sebagai penerima BSU 2022.

Cara mencairkan BSU di kantor POS:

1. Pastikan nama kamu terdaftar sebagai penerima BSU.

2. Siapkan surat keterangan penerima BSU, biasanya diberikan oleh RT/RW atau perusahaan.

3. Siapkan KTP.

4. Bawa Surat Keterangan dan KTP ke kantor POS.

5. Tunjukkan kepada petugas, dan BSU kamu akan cair.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper