Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jaya Property Bangun Klaster di Jaksel, Ada Pengisi Daya Kendaraan Listrik

Jaya Real Property menghadirkan kawasan hunian klaster dengan nama Dharmawangsa Home Bintaro Jaya yang sudah dilengkapi pengisian daya kendaraan listrik.
Dharmawangsa Home Bintaro Jaya. / Dok. Istimewa
Dharmawangsa Home Bintaro Jaya. / Dok. Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Jaya Real Property Tbk. (JRPT) menghadirkan kawasan hunian klaster premium dengan sasaran konsumen kelas atas dengan nama Dharmawangsa Home Bintaro Jaya yang sudah dilengkapi pengisian daya kendaraan listrik.

Wakil Direktur Utama Jaya Real Property Henky Wijaya mengatakan hunian tersebut memiliki lokasi strategis, yakni di Dharmawangsa Jakarta Selatan. Kawasan tersebut memiliki suasana dengan lingkungan yang tenang dan dikelilingi suasana kehijauan yang asri sehingga membuat penghuninya merasa nyaman.

"Kami ingin menciptakan Bintaro Jaya sebagai kawasan hunian yang green, vibrant, convience, sekaligus affordable," ujarnya dalam siaran pers, Rabu (2/11/2022).

Dia menjelaskan klaster premium Dharmawangsa Home dibangun di Pusat Kawasan Niaga Sektor 7. Kawasan premium ini dikembangkan dengan mengutamakan privasi, ketenangan, dan keseimbangan hidup.

Hunian di klaster Dharmawangsa Home sendiri terdiri dari tiga lantai yang bergaya arsitektur 'tropis modern' serta terdapat tiga tipe hunian, yaitu tipe Dharmawangsa 10, Dharmawangsa 12, dan Dharmawangsa 12 VAR.

Di dalam klaster, terdapat beberapa fasilitas yang ditawarkan seperti ruang serbaguna Beranda Dharmawangsa yang bisa digunakan untuk berbagai kegiatan, seperti meeting dan gathering komunitas, senam ataupun olahraga dalam ruangan, serta lapangan tenis hardcourt untuk aktivitas berolahraga outdoor.

Berbagai keunggulan lain, lanjutnya, spacious living room, side yard di setiap lantai yang dapat dimanfaatkan untuk bersantai, private elevator khusus untuk tipe 12 dan 12 VAR, dan dilengkapi pula fitur Electric Car Charger Installation System untuk pengisian daya kendaraan listrik.

Klaster Dharmawangsa Home juga menawarkan kemudahan aksesibilitas dan mobilitas. Dalam hitungan menit, penghuni dapat menjangkau Gerbang Tol Pondok Aren atau stasiun Commuter Line Jurangmangu dengan mudah.

Bandara Soekarno-Hatta dapat dijangkau melalui Tol JORR-2 dari Gerbang Tol Parigi yang terhubung langsung dengan Jalan Boulevard Bintaro Jaya. Klaster ini pun hanya selangkah dari berbagai fasilitas yang ada di kawasan hunian Bintaro Jaya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper