Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan pakan burung, PT Dua Sigma Nusantara melalui merk Phoenix mendonasikan suplemen herbal modern halal Onoiwa dan Rafa Khomsah kepada para mitra dan pedagang pakan burung.
CEO Phoenix Robert Imanuel Nunuhitu mengatakan pedagang pakan burung menjadi fokus utama Phoenix dikarenakan gelombang kedua pandemi ini telah memukul telak para pedagang kecil yang harus tetap mencari nafkah di tengah kekhawatiran wabah Covid-19.
"Para pedagang sudah seperti keluarga bagi Phoenix. Kami sebagai perusahaan juga ingin berperan lebih dalam memberikan dukungan kepada masyarakat yang rentan dan berpotensi untuk terpapar. Maka saat ini kami fokuskan ke para pedagang pakan burung," katanya melalui siaran pers, Rabu (28/7/2021).
Robert menambahkan dua produk herbal yang dipilih perusahaan tentu berdasarkan khasiat yang teruji.
Menurutnya, sejumlah penelitian telah mengidentifikasi hubungan antara kadar albumin dan hasil yang merugikan pada pasien Covid-19 dengan cara memahami implikasi hipoalbuminemia yang akan membantu dokter meningkatkan perawatan pasien.
Adapun, Hipoalbuminemia dapat diatasi dengan kandungan albumin yang terdapat dalam Onoiwa karena komposisi Channa Striata Extract didalamnya mampu menjaga dan meningkatkan kadar albumin dalam tubuh.
Baca Juga
Onoiwa juga mengandung protein, multivitamin, omega 3, Vitamin D dan E yang tinggi, asam amino, dan asam arakidonat yang ampuh meningkatkan sistem imunitas tubuh, menyembuhkan luka pasca operasi, sumber nutrisi dan multivitamin untuk anak-anak, orang tua, dan wanita hamil, sebagai antioksidan, serta mengobati ketidaksuburan dan edema.
Sementara itu, Rafa Khomsah berfungsi untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh, sumber energi alami, menstabilkan kadar gula, dan alternatif terapi diare. Lima kandungan bahan alami yaitu ekstrak daun pegagan, ekstrak temulawak, ekstrak daun jambu biji, ekstrak beras merah, serta ekstrak habbatussauda.
Rafa Khomsah juga sudah teruji mampu melawan virus atau bakteri, sebagai pengobatan penyakit jantung, kolesterol, mencegah kanker, dan lainnya.
"Kombinasi antara Onoiwa dan Rafa Khomsah akan menjadi sangat efektif untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh dalam melawan virus Covid-19," ujarnya.