Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diversifikasi Produk, Onduline Luncurkan Pelapis Antibocor

Diversifikasi produk memang menjadi upaya dari Onduline Indonesia untuk menggenjot mereknya di pasar Indonesia. Pasalnya, pelanggan di Indonesia menyukai produk yang fast application.
Ilustrasi pelapisan atap/dok. Onduline
Ilustrasi pelapisan atap/dok. Onduline

Bisnis.com, JAKARTA—Produsen atap genteng bitumen Onduline dan Onduvilla PT Onduline Indonesia memperkokoh lini bisnisnya di pasar bahan bangunan Indonesia dengan meluncurkan produk pelapis kedap air (waterproofing) Onducoat PA, yang lebih kuat dan efektif dalam mencegah kebocoran dan rembes.

Technical Manager PT Onduline Indonesia Stevanus Iwan Setiawan mengatakan bahwa waterproof Onducoat PA berbahan dasar polyurethane akrilik yang memiliki kemampuan elastisitas hingga 400%, sehingga dapat melapisi struktur bangunan untuk interior maupun eksterior dengan daya rekat kuat.

Kandungan polyurethane di dalam Onducoat PA membuatnya tahan retak serta antijamur dan bakteri, sehingga tidak lumer saat terpapar sinar matahari.

“Kalau mau mencari produk waterproof, kita harus tahu lebih dulu penggunaannya untuk yang terekspos matahari langsung atau tidak. Kalau iya, cari produk yang memiliki elastisitas tinggi supaya tidak ada keretakan yang menyebabkan air masuk melalui serabut-serabut retakan itu,” katanya dalam siaran pers, Sabtu (17/7/2021).

Dia menuturkan, produk barunya itu memiliki ketebalan 1 mm atau setara dengan 1.000 mikron di setiap lapisnya. Untuk aplikasi dua lapis, ketebalannya bisa mencapai 2 mm.

Saat ini, produk tersebut tersedia dalam dua kemasan, yaitu kaleng 4 seharga Rp336.800 dan pail 18 kg yang dibanderol Rp1,17 juta, dengan varian warna abu-abu dan putih.

Sementara itu, Reissa Siregar, Marketing Communications Manager PT Onduline Indonesia, mengatakan bahwa genteng Onduline, Onduvilla, Ondugreen, Bituline, Onducoat Bionic Fiber, dan Onducoat PA telah tersedia di seluruh cabang Mitra 10 di Indonesia.

“Khusus pembelian Onducoat PA, pada 9—31 Juli 2021 di Gading Serpong, Karawang, Bogor, Harapan Indah, Kalimalang Baru, dan Cibubur, konsumen akan mendapatkan diskon harga 15 persen,” katanya.

Menurutnya, diversifikasi produk memang menjadi upaya dari Onduline Indonesia untuk menggenjot mereknya di pasar Indonesia. Pasalnya, pelanggan di Indonesia menyukai produk yang fast application.

“Sudah waktunya kami melangkah ke industri complete system, dari perusahaan genteng ke produk bahan bangunan lainnya,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yanita Petriella
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper